logo Kompas.id
Politik & HukumSertifikat Vaksinasi Covid-19 ...
Iklan

Sertifikat Vaksinasi Covid-19 Presiden Joko Widodo Beredar di Medsos

Jubir BSSN menyampaikan, dari sejumlah kasus kebocoran dan peretasan yang terjadi di instansi pemerintah, umumnya disebabkan kerentanan pada level dasar, bukan disebabkan kemampuan tingkat tinggi dari para peretas.

Oleh
Kurnia Yunita Rahayu
· 5 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/rqv5jzV6PX8goddG3VxR7cDDCmM=/1024x542/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F01%2F20210113cokb-vaksinasi-covid19_1610513341.jpg
ISTIMEWA/BPMI SETPRES

Tangkapan layar dari siaran langsung vaksinasi perdana di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (13/1/2021). Presiden Joko Widodo mengikuti pemeriksaan sebelum divaksin di Istana Merdeka, Jakarta.

JAKARTA, KOMPAS — Imbas sejumlah kasus kebocoran dan pengabaian perlindungan data pribadi warga yang terjadi secara berulang semakin nyata. Nomor induk kependudukan Presiden Joko Widodo pun diketahui publik.

Data pribadi yang diduga milik Presiden Joko Widodo menjadi perbincangan di Twitter sejak Kamis (2/9/2021) dan masih berlangsung hingga Jumat (3/9/2021) sore. Akun @huftbosan mengunggah sertifikat vaksinasi Covid-19 atas nama Ir Joko Widodo lengkap nomor induk kependudukan (NIK), tanggal lahir, dan waktu vaksinasi yang dilakukan. Sertifikat elektronik itu juga menampilkan logo Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC PEN), Kementerian Komunikasi dan Informatika, Kementerian Kesehatan, serta Kementerian Badan Usaha Milik Negara.

Editor:
Madina Nusrat
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000