logo Kompas.id
InternasionalKendaraan Listrik, Antara...
Iklan

Kendaraan Listrik, Antara Kemauan dan Ketidakmampuan

Tidak mudah bertransisi dari kendaraan berbahan bakar fosil ke listrik. Selain harga jual masih mahal, infrastruktur stasiun pengisian dayanya pun masih jarang, terutama di daerah-daerah non perkotaan.

Oleh
LUKI AULIA
· 6 menit baca
Stasiun Tesla Supercharger kosong pada 15 Februari 2023 di Corte Madera, California, AS. Perusahaan mobil listrik Tesla bermitra dengan pemerintah federal AS untuk memperluas infrastruktur pengisian kendaraan listrik di Amerika Serikat. Tesla mengumumkan rencana untuk membuka sekitar 7.500 Supercharger Tesla di negara itu untuk semua merek kendaraan listrik pada akhir tahun 2024.
AFP/GETTY IMAGES/JUSTIN SULLIVAN

Stasiun Tesla Supercharger kosong pada 15 Februari 2023 di Corte Madera, California, AS. Perusahaan mobil listrik Tesla bermitra dengan pemerintah federal AS untuk memperluas infrastruktur pengisian kendaraan listrik di Amerika Serikat. Tesla mengumumkan rencana untuk membuka sekitar 7.500 Supercharger Tesla di negara itu untuk semua merek kendaraan listrik pada akhir tahun 2024.

Farhan Abdul Rahim, ahli teknologi di Malaysia, pada tahun 2020 menjadi salah satu dari segelintir pembeli pertama mobil listrik merek Tesla di Malaysia. Urusan membeli mobil mudah saja baginya. Yang sulit itu di urusan membuktikan kemampuan dan ketangguhan mobil listrik untuk keliling Semenanjung Melayu, sejauh 1.700 kilometer dalam tiga hari.

Perjalanan Farhan yang dilakukan pada Juni tahun lalu untuk membuktikan apakah kendaraan listrik bisa beroperasi di luar kota dan di daerah-daerah pedesaan. Farhan yang juga manager di perusahaan minyak negara, Petronas itu menyadari perjalanan tersebut tidak mudah, terutama karena terkait minimnya infrastruktur stasiun pengisian listriknya.

Editor:
BONIFASIUS JOSIE SUSILO HARDIANTO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000