logo Kompas.id
Politik & HukumBekas Koruptor Idrus Marham...
Iklan

Bekas Koruptor Idrus Marham Muncul di Tengah Kisruh Golkar

Tim Pemrakarsa Penggerak Kebangkitan Partai Golkar yang menggulirkan wacana munaslub untuk mencopot Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto menebar ancaman pada pengurus daerah yang tak setuju digelarnya munaslub. Apa itu?

Oleh
YOSEPHA DEBRINA RATIH
· 3 menit baca
Bekas Sekretaris Jenderal Partai Golkar dan Menteri Sosial, Idrus Marham, meninggalkan Gedung Merah Putih KPK di Jakarta setelah menjalani pemeriksaan sebagai saksi, Rabu (15/5/2019). Idrus memberikan keterangan sebagai saksi untuk tersangka bekas Direktur Utama PT PLN (Persero) Sofyan Basir dalam kasus dugaan korupsi proyek pembangunan PLTU Riau-1. Dalam kasus tersebut, Idrus Marham telah divonis bersalah.
KOMPAS/RADITYA HELABUMI

Bekas Sekretaris Jenderal Partai Golkar dan Menteri Sosial, Idrus Marham, meninggalkan Gedung Merah Putih KPK di Jakarta setelah menjalani pemeriksaan sebagai saksi, Rabu (15/5/2019). Idrus memberikan keterangan sebagai saksi untuk tersangka bekas Direktur Utama PT PLN (Persero) Sofyan Basir dalam kasus dugaan korupsi proyek pembangunan PLTU Riau-1. Dalam kasus tersebut, Idrus Marham telah divonis bersalah.

JAKARTA, KOMPAS — Bekas koruptor kasus proyek PLTU Riau-1, Idrus Marham, muncul di tengah polemik yang terjadi di tubuh Partai Golkar. Bekas Sekretaris Jenderal Golkar ini turut menyuarakan desakan agar Airlangga Hartarto mundur dari jabatan Ketua Umum Golkar. Alasannya, Airlangga dinilai bisa memberatkan perjuangan Golkar menghadapi Pemilu 2024 karena sempat diperiksa Kejaksaan Agung sebagai saksi dalam kasus korupsi pemberian fasilitas ekspor minyak sawit mentah dan turunannya pada 2022.

Lama tak terdengar kabarnya setelah tuntas menjalani hukuman selama dua tahun di lembaga pemasyarakatan pada 2020, Idrus Marham muncul bersama sejumlah politisi Golkar dan pengacara saat jumpa pers di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (27/7/2023). Mereka mengklaim mewakili Tim Pemrakarsa Penggerak Kebangkitan Partai Golkar.

Editor:
ANTONIUS PONCO ANGGORO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000