logo Kompas.id
Politik & HukumLiterasi Digital Perkuat...
Iklan

Literasi Digital Perkuat Penerimaan Digitalisasi Pemilu

Kepercayaan publik terhadap penggunaan teknologi dalam pemilu sangat penting. Sebab, akan banyak pertanyaan dan isu yang menyerang penggunaan teknologi oleh penyelenggara pemilu.

Oleh
IQBAL BASYARI
· 4 menit baca
Komisi Pemilihan Umum (KPU) meluncurkan Sistem Informasi Partai Politik (Sipol) Pemilu 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Jumat (24/6/2022).
KOMPAS/HENDRA A SETYAWAN

Komisi Pemilihan Umum (KPU) meluncurkan Sistem Informasi Partai Politik (Sipol) Pemilu 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Jumat (24/6/2022).

JAKARTA, KOMPAS — Digitalisasi dalam berbagai tahapan pemilihan umum menjadi keniscayaan di tengah pelaksanaan Pemilu 2024 yang sangat kompleks. Penyiapan infrastruktur dan sumber daya manusia perlu dilakukan secara beriringan dengan peningkatan literasi digital untuk memastikan penerimaan pemilih terhadap keberadaan teknologi dalam pemilu.

Wakil Ketua Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat dari Fraksi Partai Nasdem Saan Mustopa mengatakan, digitalisasi pemilu di Indonesia masih menghadapi banyak tantangan. Padahal, penggunaan teknologi menjadi suatu hal yang tidak terelakkan di tengah pelaksanaan Pemilu 2024 yang kompleks dan bebannya berat. Tantangan tersebut, di antaranya, adalah tingkat literasi digital masyarakat yang masih rendah. Kondisi itu ditambah dengan situasi sebagian besar masyarakat perdesan yang gagap teknologi. Terlebih, infrastruktur digital di daerah yang belum merata membuat kekhawatiran masyarakat terhadap penggunaan teknologi dalam pemilu.

Editor:
ANTONIUS PONCO ANGGORO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000