logo Kompas.id
NusantaraMahfud MD: Usulan Calon Wapres...
Iklan

Mahfud MD: Usulan Calon Wapres Jadi Urusan Partai Politik

Menko Polhukam Mahfud MD menegaskan, usulan calon wakil presiden adalah urusan partai politik dan koalisinya. Mahfud MD berharap partai politik memilih figur terbaik sebagai calon wakil presiden.

Oleh
COKORDA YUDISTIRA M PUTRA, ISMAIL ZAKARIA
· 3 menit baca
Pihak Universitas Udayana, Bali, menggelar kuliah umum dengan tema "Demokrasi Konstitusional dan Pemilu yang Bermartabat" di Gedung Auditorium Widya Sabha Universitas Udayana, Jimbaran, Badung, Bali, Selasa (10/10/2023).
KOMPAS/COKORDA YUDISTIRA

Pihak Universitas Udayana, Bali, menggelar kuliah umum dengan tema "Demokrasi Konstitusional dan Pemilu yang Bermartabat" di Gedung Auditorium Widya Sabha Universitas Udayana, Jimbaran, Badung, Bali, Selasa (10/10/2023).

BADUNG, KOMPAS — Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mohammad Mahfud MD menegaskan, usulan calon wakil presiden untuk kontestasi di Pemilu 2024 adalah urusan partai politik. Meskipun namanya disebut-sebut sebagai bakal calon wakil presiden, Mahfud MD menyatakan dirinya tidak pernah membicarakan urusan calon wakil presiden secara resmi dan menyerahkan perihal usulan calon wakil presiden tersebut kepada partai politik.

”Usulan pencalonan wakil presiden itu urusan partai politik,” kata Mahfud merespons pertanyaan wartawan seusai memberikan kuliah umum di Universitas Udayana, Jimbaran, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Selasa (10/10/2023).

Editor:
SIWI YUNITA CAHYANINGRUM
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000