logo Kompas.id
InternasionalDikritik Menimbun Vaksin...
Iklan

Dikritik Menimbun Vaksin Covid-19, AS Akhirnya Berbagi Simpanan Vaksinnya

Amerika Serikat akhirnya mau berbagi simpanan vaksin Covid-19 AstraZeneca ke negara lain, seperti Meksiko, Kanada, dan India. Hal ini dilakukan setelah AS yakin stok vaksinnya aman dan belum perlu vaksin AstraZeneca.

Oleh
LUKI AULIA
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/8mBd-HVTQJiiE7_6KUrvOqr1QfM=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F12%2FUS-HEALTH-VIRUS-PFIZER_93491914_1607949626.jpg
AFP/POOL/MORRY GASH

Kotak-kotak berisi vaksin Covid-19 buatan Pfizer-BioNTech siap untuk dikirim di pabrik Pfizer Global Supply Kalamazoo di Kalamazoo, Michigan, AS, Desember 2020. AS akan mengirimkan stok vaksin Covid-19 AstraZeneca ke negara-negara lain.

WASHINGTON, SELASA — Setelah dikritik karena menimbun vaksin Covid-19, Amerika Serikat akan mengekspor 60 juta dosis vaksin AstraZeneca simpanannya ke negara-negara lain dalam waktu dekat. Untuk tahap pertama, akan ada 10 juta dosis yang siap diekspor dalam beberapa pekan ke depan. Sekitar 50 juta dosis masih dalam proses produksi dan akan siap dikirim pada Mei atau Juni mendatang.

Namun, ekspor vaksin dari AS itu tak bisa serta-merta dilakukan saat ini karena masih banyak proses yang harus dijalani. ”Kalau untuk sekarang, kami sama sekali tidak punya vaksin AstraZeneca. Pihak regulator juga masih harus mengkaji kualitas vaksinnya,” kata Jen Psaki, juru bicara Gedung Putih, Senin (26/4/2021) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.

Editor:
samsulhadi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000