logo Kompas.id
EkonomiRitel Global Bakal Bergeser ke...
Iklan

Ritel Global Bakal Bergeser ke Afrika, RI Gandeng Empat Swalayan

Afrika diperkirakan perlahan-lahan menjadi pusat gravitasi belanja dan ritel modern global. Kementerian Perdagangan menangkap peluang itu, salah satunya, dengan menggandeng empat swalayan besar di Nigeria.

Oleh
Hendriyo Widi
· 3 menit baca
Salah satu stan usaha makanan dan minuman dalam pameran UMKM Gayeng di Mal Tentrem, Kota Semarang, Jawa Tengah, Kamis (13/4/2023). Pameran tersebut untuk mendorong para pelaku usaha kecil menengah dalam berinovasi melalui produknya hingga dapat menembus pasar ekspor.
KOMPAS/P RADITYA MAHENDRA YASA

Salah satu stan usaha makanan dan minuman dalam pameran UMKM Gayeng di Mal Tentrem, Kota Semarang, Jawa Tengah, Kamis (13/4/2023). Pameran tersebut untuk mendorong para pelaku usaha kecil menengah dalam berinovasi melalui produknya hingga dapat menembus pasar ekspor.

JAKARTA, KOMPAS — Pasar ritel global pelan-pelan bergeser ke Afrika. Indonesia berupaya menangkap peluang itu. Salah satunya melalui kerja sama dengan empat swalayan besar di Nigeria untuk meningkatkan ekspor makanan-minuman olahan.

Kearney, perusahaan konsultan manajemen asal Amerika Serikat, menyebutkan, pembangunan ritel modern di sejumlah negara di Afrika sangat pesat. Dari 35 negara berkembang yang diperingkat Kerney setiap dua tahun sekali dalam Indeks Pembangunan Ritel Global (GDRI), Maroko, Mesir, dan Ghana masuk 10 besar indeks tersebut pada 2021.

Editor:
MUHAMMAD FAJAR MARTA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000