logo Kompas.id
EkonomiIntegrasi Sistem Penempatan...
Iklan

Integrasi Sistem Penempatan Baru Dikeluhkan Pekerja Migran

Proses penempatan pekerja migran Indonesia perlu disederhanakan agar memberi kemudahan, serta menghindari penggunaan jalur penempatan yang tidak sesuai prosedur. Integrasi data antarlembaga perlu dilakukan segera.

Oleh
Raynard Kristian Bonanio Pardede
· 3 menit baca

JAKARTA, KOMPAS — Pemerintah memutuskan mengintegrasikan layanan pendaftaran pekerja migran Indonesia milik Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia ke dalam aplikasi Siap Kerja milik Kementerian Ketenagakerjaan RI. Integrasi ini menyebabkan 48.000 calon pekerja migran terancam keberangkatannya akibat adanya sistem baru. Pemerintah diminta membenahi tata kelola pendaftaran agar memberi kepastian bagi para pekerja migran.

Dalam pernyataannya di Jakarta, Rabu (5/4/2023), Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani menjelaskan, Sistem Komputerisasi Tenaga Kerja Luar Negeri (Siskotkln) telah ditutup pada 7 Maret 2023 karena telah terintegrasi dengan sistem baru milik Kementerian Ketenagakerjaan RI (Kemenaker), yaitu aplikasi Siap Kerja.

Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani saat mengunjungi pekerja migran korban penempatan ilegal yang ditampung di Shelter Komisi Keadilan, Perdamaian, dan Pastoral Migran-Perantau di Batam, Kepulauan Riau, Kamis (30/1/2023).
KOMPAS/PANDU WIYOGA

Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani saat mengunjungi pekerja migran korban penempatan ilegal yang ditampung di Shelter Komisi Keadilan, Perdamaian, dan Pastoral Migran-Perantau di Batam, Kepulauan Riau, Kamis (30/1/2023).

Editor:
MUHAMMAD FAJAR MARTA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000