logo Kompas.id
Politik & HukumHasil Pemilu 2024: Prabowo...
Iklan

Hasil Pemilu 2024: Prabowo Presiden Terpilih, PDI-P Suara Terbanyak

Prabowo Subianto mengajak masyarakat kembali bersatu. PDI-P siap menjadi oposisi.

Oleh
Tim Kompas
· 4 menit baca
Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Megawati Soekarnoputri-Prabowo Subianto saat mendaftarkan diri sebagai pasangan capres-cawapres di kantor Komisi Pemilihan Umum Jakarta, Sabtu (16/5/2009) silam. Prabowo Subianto resmi ditetapkan KPU sebagai pemenang Pemilihan Presiden 2024, sementara PDI-P yang diketuai Megawati kembali meraih suara terbanyak dalam Pemilu legislatif 2024.
KOMPAS/ALIF ICHWAN

Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Megawati Soekarnoputri-Prabowo Subianto saat mendaftarkan diri sebagai pasangan capres-cawapres di kantor Komisi Pemilihan Umum Jakarta, Sabtu (16/5/2009) silam. Prabowo Subianto resmi ditetapkan KPU sebagai pemenang Pemilihan Presiden 2024, sementara PDI-P yang diketuai Megawati kembali meraih suara terbanyak dalam Pemilu legislatif 2024.

JAKARTA,KOMPAS - Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka meraih suara terbanyak di Pemilihan Presiden 2024 berdasarkan hasil rapat pleno penetapan perolehan suara pemilu oleh Komisi Pemilihan Umum di Jakarta, Rabu (20/3/2024). Dengan hasil yang diputuskan KPU sesuai waktu yang ditetapkan itu, Prabowo mengajak masyarakat kembali bersatu karena masih besarnya tantangan yang harus dihadapi bangsa ke depan.

Adapun untuk pemilihan anggota legislatif (pileg), PDI-P menjadi partai peraih suara terbanyak, disusul Golkar di posisi kedua, dan Gerindra di posisi ketiga. Dengan hasil itu, PDI-P yang dipimpin Megawati Soekarnoputri berhasil tiga kali berturut-turut menjadi partai dengan suara terbanyak di pemilu, setelah di Pemilu 2014 dan 2019.

Editor:
ANTONIUS PONCO ANGGORO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000