logo Kompas.id
Politik & HukumMahfud MD Apresiasi Dukungan...
Iklan

Mahfud MD Apresiasi Dukungan Sukarelawan, Dinilai Berpengaruh Besar

Mahfud memandang keunggulan sukarelawan memiliki banyak anggota. Kelompok sukarelawan juga sangat beragam.

Oleh
DENTY PIAWAI NASTITIE
· 2 menit baca
Calon wakil presiden Mahfud MD (duduk di kursi, ketiga dari kanan) berbincang dengan kelompok sukarelawan pendukung Ganjar-Mahfud di Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (13/1/2024). Mahfud menilai kehadiran sukarelawan pendukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD sangat penting dalam Pemilu 2024.
DENTY PIAWAI NASTITIE

Calon wakil presiden Mahfud MD (duduk di kursi, ketiga dari kanan) berbincang dengan kelompok sukarelawan pendukung Ganjar-Mahfud di Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (13/1/2024). Mahfud menilai kehadiran sukarelawan pendukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD sangat penting dalam Pemilu 2024.

MAKASSAR, KOMPAS — Bagi calon wakil presiden nomor urut 3, Mahfud MD, kehadiran sukarelawan pendukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD di setiap kampanye sangat penting. Sukarelawan menjadi penyeimbang partai politik pengusung, sama-sama bekerja keras mendukung calon presiden dan wakil presiden dalam Pemilu 2024.

”Relawan itu bekerja di luar partai dan itu pengaruhnya besar karena mereka lebih cair, tidak terlalu formal. Bersama partai politik, mereka menjadi sayap dalam tim pemenangan,” ujarnya seusai acara makan siang Mahfud MD bersama kelompok sukarelawan pendukung Ganjar-Mahfud di Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (13/1/2024).

Baca Berita Seputar Pemilu 2024
Baca Berita Seputar Pemilu 2024
Pahami informasi seputar pemilu 2024 dari berbagai sajian berita seperti video, opini, Survei Litbang Kompas, dan konten lainnya.
Kunjungi Halaman Pemilu

Keunggulan sukarelawan adalah memiliki banyak anggota. Kelompok-kelompok sukarelawan juga sangat beragam.

Mahfud menilai, keunggulan sukarelawan adalah memiliki banyak anggota. Kelompok-kelompok sukarelawan juga sangat beragam. ”Sampai sekarang, yang sudah mendukung banyak. Kami tidak menghitung. Pokoknya relawan itu salah satu unsur penting,” katanya.

Dalam pertemuan dengan sukarelawan di Makassar, Mahfud menjelaskan 21 program prioritas untuk anak muda, seperti terkait lapangan pekerjaan, beasiswa pendidikan, internet gratis, dan penerbitan izin usaha.

Calon wakil presiden Mahfud MD berfoto bersama sukarelawan setelah makan siang bersama kelompok sukarelawan pendukung Ganjar-Mahfud di Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (13/1/2024). Mahfud menilai kehadiran sukarelawan pendukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD sangat penting dalam Pemilu 2024.
KOMPAS/DENTY PIAWAI NASTITIE

Calon wakil presiden Mahfud MD berfoto bersama sukarelawan setelah makan siang bersama kelompok sukarelawan pendukung Ganjar-Mahfud di Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (13/1/2024). Mahfud menilai kehadiran sukarelawan pendukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD sangat penting dalam Pemilu 2024.

Mahfud juga meminta masyarakat mencegah terjadinya perpecahan selama Pemilu 2024. ”Kalau kita lihat ancaman perpecahan tidak serius dibandingkan (Pemilu) 2019 karena saat itu ada sumbu ideologi. Sekarang, pendekatan (kampanye) lebih ke arah program-program,” katanya.

Meskipun relatif lebih aman, Mahfud menyadari bahwa bukan berarti tidak ada perbedaan dalam pemilu. Namun, ia berharap, begitu selesai pemilu, masyarakat kembali bersatu.

Iklan

Baca juga: Sukarelawan Jadi Tumpuan Parpol untuk Menang di Pilpres 2024

Dukung ekonomi kreatif

Dalam pertemuan dengan sukarelawan itu, Mahfud menanggapi berbagai pertanyaan yang diajukan sukarelawan. Pertanyaan yang diajukan ada yang berkaitan dengan lapangan pekerjaan, dukungan anak muda, hingga kasus korupsi.

Mahmud Raiz Razak (24) dari Relawan Pendukung Ganjar, salah satunya, mempertanyakan bagaimana perhatian Ganjar-Mahfud terhadap orang muda, termasuk mereka yang mencari nafkah dengan bekerja sebagai musisi jalanan.

Mahfud menilai, setiap warga negara berhak mencari penghidupan. ”Pengamen itu bekerja sebagai sumber penghidupan, harus dijaga dan dilindungi. Kalau musisi jalanan itu bagian dari hobi, itu bagian dari ekonomi kreatif bisa dibantu,” katanya.

Ilustrasi. Pekerja menghaluskan permukaan gitar elektrik yang dibuat dari kayu mahoni dan <i>maple</i> di industri kreatif Zakk Zakk Guitar, Kelurahan Patehan, Kecamatan Kraton, Yogyakarta, Kamis (8/8/2019). Gitar dengan sasaran konsumen anak-anak serta gitaris yang suka bepergian tersebut dipasarkan dengan harga berkisar Rp 900.000-Rp 1,8 juta per buah.
KOMPAS/FERGANATA INDRA RIATMOKO

Ilustrasi. Pekerja menghaluskan permukaan gitar elektrik yang dibuat dari kayu mahoni dan maple di industri kreatif Zakk Zakk Guitar, Kelurahan Patehan, Kecamatan Kraton, Yogyakarta, Kamis (8/8/2019). Gitar dengan sasaran konsumen anak-anak serta gitaris yang suka bepergian tersebut dipasarkan dengan harga berkisar Rp 900.000-Rp 1,8 juta per buah.

Raiz mengaku merasa sangat senang bisa berbincang langsung dengan Mahfud. Menurut Raiz, Ganjar dan Mahfud adalah sosok yang tepat memimpin Indonesia karena keduanya sudah membuktikan kinerja masing-masing.

Sebagai generasi muda, Raiz punya harapan agar Ganjar-Mahfud memperhatikan setiap individu berdasarkan kemampuan, keunikan, dan kebutuhannya. Misalnya, ia berharap anak muda yang hobi bermain game online didukung untuk bersaing di tingkat global.

Sebagai generasi muda, Raiz punya harapan agar Ganjar-Mahfud memperhatikan setiap individu berdasarkan kemampuan, keunikan, dan kebutuhannya.

Direktur Wilayah Bendahara Nasional Progresif Anwar Mattawape mengatakan, pihaknya akan bekerja keras dengan masyarakat untuk mendukung pasangan nomor 3. Ia menggerakkan semua simpul masyarakat untuk mendukung Ganjar-Mahfud.

”Kami menggerakkan semua simpul pengusaha, petani, nelayan, pengamen, pedagang kaki lima. Kami lihat pengusaha, swasta, dan pekerja informal jumlahnya jauh lebih besar dari pegawai. Target kami, Ganjar-Mahfud di Sulawesi Selatan bisa mencapai perolehan suara 33,3 persen,” katanya.

Editor:
MADINA NUSRAT
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000