logo Kompas.id
Politik & HukumPerubahan Peta Koalisi...
Iklan

Perubahan Peta Koalisi Menghadapi Pilpres 2024

Terjadi perubahan peta koalisi parpol, Partai Golkar dan PAN memutuskan bergabung ke koalisi Gerindra-PKB.

Oleh
KURNIA YUNITA RAHAYU, NIKOLAUS HARBOWO, KRISTI DWI UTAMI
· 6 menit baca
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus bakal calon presiden Prabowo Subianto, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, dan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, (kiri ke kanan) menyalami wartawan di Museum Perumusan Naskah Proklamasi, Jakarta, Minggu (13/8/2023).
KOMPAS/FAKHRI FADLURROHMAN

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus bakal calon presiden Prabowo Subianto, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, dan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, (kiri ke kanan) menyalami wartawan di Museum Perumusan Naskah Proklamasi, Jakarta, Minggu (13/8/2023).

JAKARTA, KOMPAS — Peta koalisi partai politik dalam menghadapi Pemilihan Presiden 2024 berubah. Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional, yang sebelumnya tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu bersama Partai Persatuan Pembangunan, memutuskan bergabung dengan koalisi Gerindra-Partai Kebangkitan Bangsa dan mengusung Prabowo Subianto sebagai bakal calon presiden. Perubahan peta koalisi masih mungkin terjadi ke depan, terutama ketika menentukan bakal calon wakil presiden.

Ikatan kerja sama politik antara Golkar dan Partai Amanat Nasional (PAN) serta Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ditandatangani di Museum Perumusan Naskah Proklamasi, Jakarta, Minggu (13/8/2023). Ketua umum keempat partai hadir langsung, yakni Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar.

Editor:
ANTONIUS PONCO ANGGORO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000