logo Kompas.id
Politik & HukumMasih Ada Gempa Susulan,...
Iklan

Masih Ada Gempa Susulan, Presiden Meminta Evakuasi Dilaksanakan Hati-hati

Menurut Presiden Jokowi, sebanyak 39 korban di satu titik di Cugenang belum ditemukan karena kondisi lokasi yang curam, hujan, dan masih ada gempa susulan sehingga perlu kehati-hatian. Proses evakuasi menjadi prioritas.

Oleh
MAWAR KUSUMA WULAN
· 6 menit baca
Presiden Joko Widodo meninjau penanganan dampak bencana di Kabupaten Cianjur, Kamis (24/11/2022), di halaman SDN Cugenang. Di sini, Presiden bertemu dan memberikan bantuan kepada pengungsi, serta juga melihat langsung lokasi longsor.
LAILY RACHEV - BIRO PERS SEKRETARIAT PRESIDEN

Presiden Joko Widodo meninjau penanganan dampak bencana di Kabupaten Cianjur, Kamis (24/11/2022), di halaman SDN Cugenang. Di sini, Presiden bertemu dan memberikan bantuan kepada pengungsi, serta juga melihat langsung lokasi longsor.

JAKARTA, KOMPAS — Presiden Joko Widodo, Kamis (24/11/2022), kembali meninjau lokasi bencana gempa, terutama di episentrum gempa di Kecamatan Cugenang, Cianjur, Jawa Barat. Kepala Negara memastikan proses evakuasi terhadap 39 korban yang masih hilang di Cugenang bisa berjalan dengan baik. Dalam kesempatan ini, Presiden juga mengunjungi korban gempa di Rumah Sakit Umum Daerah Sayang Cianjur.

”Pagi hari ini, saya kembali ke Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa Barat, setelah dua hari yang lalu, hari Selasa, saya juga ke sini. Saya ingin memastikan proses evakuasi berjalan dengan baik karena kita tahu di sini masih ada 39 (korban) yang belum ditemukan, di satu titik saja,” ujar Presiden Jokowi ketika memulai kegiatannya meninjau pengungsi bencana gempa di halaman SD Negeri Cugenang.

Editor:
MADINA NUSRAT
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000