logo Kompas.id
Politik & HukumLantik Panglima TNI Pekan...
Iklan

Lantik Panglima TNI Pekan Depan, Presiden Jokowi Sebut Belum Terpikir Rombak Kabinet

”Reshuffle belum terpikir ke arah sana,” ujar Presiden Jokowi ketika menjawab pertanyaan wartawan. Namun, Presiden menyebut Panglima TNI akan dilantik pekan depan.

Oleh
Mawar Kusuma Wulan
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/yqILFnb21-OlFMvR1uze63Y4adE=/1024x656/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F08%2FWhatsApp-Image-2021-08-28-at-1.56.09-PM_1630144714.jpeg
SEKRETARIAT PRESIDEN/RUSMAN

Presiden Joko Widodo saat bertemu dengan para pimpinan partai politik koalisi di Istana Negara, Jakarta, pada Rabu, 25 Agustus 2021.

JAKARTA, KOMPAS — Meskipun wacana tentang perombakan Kabinet Indonesia Maju sempat kencang berembus, Presiden Joko Widodo menegaskan belum terpikir untuk melakukan reshuffle atau perombakan kabinet. Perombakan kabinet ini sempat disebut-sebut oleh berbagai kalangan bahwa akan dilakukan bersamaan dengan pelantikan Panglima TNI.

Presiden Jokowi menyebut bahwa pelantikan Panglima TNI akan dilangsungkan pekan mendatang. Terkait dengan hari pelantikan Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal Andika Perkasa menjadi Panglima TNI menggantikan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto yang memasuki masa pensiun, Presiden Jokowi mengatakan masih menunggu hari baik pada pekan depan.

Editor:
Antony Lee
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000