logo Kompas.id
Politik & HukumMenko Polhukam Minta Publik...
Iklan

Menko Polhukam Minta Publik Percaya Hasil Kerja TGPF Intan Jaya

Tim Gabungan Pencari Fakta Kekerasan di Intan Jaya, Papua, telah tuntas menyerap informasi di Papua. Tim kini sedang menyusun kesimpulan. Penyusunan kesimpulan diberi waktu hingga akhir pekan ini.

Oleh
DIAN DEWI PURNAMASARI
· 6 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/I6aThJs7mcUnyPrJHic6Z4xlkBY=/1024x473/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F10%2F734b44bb-f792-4b5f-b423-7b93239a626d_jpg.jpg
KOMPAS/DIAN DEWI PURNAMASARI

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD (tengah) didampingi anggota Tim Gabungan Pencari Fakta (TGPF) Kekerasan di Intan Jaya, Papua, memberikan keterangan kepada media di Jakarta, Selasa (13/10/2020).

JAKARTA, KOMPAS — Tim Gabungan Pencari Fakta Kekerasan di Intan Jaya, Papua, diberi waktu hingga Sabtu (17/10/2020) untuk menyelesaikan laporan hasil investigasi atas serangkaian penembakan di Intan Jaya yang mengakibatkan korban jiwa dalam kurun waktu 16-20 September lalu. Meskipun bekerja dalam waktu singkat dan sempat diserang saat berada di Intan Jaya, tim meyakini mampu menyelesaikan tugasnya.

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (13/10/2020), mengatakan, meskipun menghadapi sejumlah rintangan hingga penyerangan di Intan Jaya, target pencarian fakta oleh Tim Gabungan Pencari Fakta (TGPF) tercapai. Untuk itu, ia mengapresiasi kerja TGPF.

Editor:
Antonius Ponco Anggoro
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000