logo Kompas.id
OlahragaCinta Jabeur untuk Lapangan...
Iklan

Cinta Jabeur untuk Lapangan Rumput

Ons Jabeur semakin menyukai lapangan rumput meskipun di negaranya, Tunisia, tidak ada lapangan tenis jenis itu. Dia pun membayangkan tampil di lapangan rumput seperti bermain sepak bola yang menjadi hobinya.

Oleh
YULIA SAPTHIANI
· 4 menit baca
Petenis Tunisia, Ons Jabeur, merayakan kemenangannya atas Elise Mertens (Belgia) pada babak 16 besar tunggal putri Wimbledon di All England Tennis Club in Wimbledon, London, Senin (4/7/2022) dini hari waktu Indonesia. Jabeur menang, 7-6 (9), 6-4.
AFP/SEBASTIEN BOZON

Petenis Tunisia, Ons Jabeur, merayakan kemenangannya atas Elise Mertens (Belgia) pada babak 16 besar tunggal putri Wimbledon di All England Tennis Club in Wimbledon, London, Senin (4/7/2022) dini hari waktu Indonesia. Jabeur menang, 7-6 (9), 6-4.

LONDON, SENIN — Setelah mengalahkan Elise Mertens pada babak keempat turnamen tenis Wimbledon, Ons Jabeur berterima kasih pada lapangan rumput dengan cara mencium dan menyentuhkan telapak tangannya. Dia sangat menikmati bermain di All England Club, London, Inggris, hingga memiliki harapan besar bisa tampil pada final, akhir pekan ini.

Kenyamanannya tampil di lapangan rumput membawa Jabeur ke perempat final untuk menghadapi Marie Bouzkova, Selasa (5/7/2022). Laga itu menjadi perempat final kedua beruntun Jabeur di All England Club setelah tampil gemilang pada 2021. Tahun lalu, sebelum dihentikan Aryna Sabalenka, Jabeur menyingkirkan Venus Williams, Garbine Muguruza, dan Iga Swiatek, dari babak kedua hingga keempat.

Editor:
YULVIANUS HARJONO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000