logo Kompas.id
OlahragaPerempat Final dalam Debut...
Iklan

Perempat Final dalam Debut Fikri/Bagas

Dalam debut di All England, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana lolos ke perempat final. Mereka mendampingi Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.

Oleh
YULIA SAPTHIANI
· 4 menit baca
Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, saat memperkuat tim Indonesia pada Kejuaraan Bulu Tangkis Asia di Setia City Convention, Selangor, Malaysia, 18 Februari 2022. Fikri/Bagas lolos ke perempat final All England setelah mengalahkan pasangan Malaysia unggulan kedelapan, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, 24-22, 21-13, 21-17, pada babak kedua di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Kamis (17/3/2022).
HUMAS PBSI

Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, saat memperkuat tim Indonesia pada Kejuaraan Bulu Tangkis Asia di Setia City Convention, Selangor, Malaysia, 18 Februari 2022. Fikri/Bagas lolos ke perempat final All England setelah mengalahkan pasangan Malaysia unggulan kedelapan, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, 24-22, 21-13, 21-17, pada babak kedua di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Kamis (17/3/2022).

BIRMINGHAM, KAMIS — Kesempatan tampil untuk pertama kali di All England tak disia-siakan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana. Bersama dua pasangan senior mereka, salah satu ganda putra pelapis pelatnas utama bulu tangkis itu lolos ke perempat final.

Fikri/Bagas tak hanya menang dalam perolehan angka ketika bertemu pasangan Malaysia unggulan kedelapan, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, pada babak kedua di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Kamis (17/3/2022). Dalam pertandingan yang berakhir dengan skor 24-22, 21-13, 21-17 itu, mereka bisa tampil tenang dalam menghadapi tekanan.

Editor:
JOHANES WASKITA UTAMA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000