logo Kompas.id
OlahragaMalam Panjang...
Iklan

Malam Panjang Verstappen-Hamilton di Jeddah

Persaingan juara antara Max Verstappen dan Lewis Hamilton memasuki fase krusial saat F1 bergulir perdana di Arab Saudi, akhir pekan ini. Verstappen akan juara jika meraih 18 poin lebih banyak daripada Hamilton di Jeddah.

Oleh
AGUNG SETYAHADI
· 6 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/H6QS9fuI2nksDI_Ff3N_HqtmfpQ=/1024x714/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F11%2FSaudi-Arabia-Formula-One-Auto-Racing_100502275_1638286918.jpg
AP PHOTO/AMR NABIL

Seorang anak menyentuh mobil balap untuk promosi Grand Prix Formula 1 di Bandara Internasional King Abdulaziz, Jeddah, Arab Saudi, Senin (29/11/2021). Grand Prix Formula 1 untuk pertama kalinya digelar di Arab Saudi, Senin (6/12/2021) dini hari waktu Indonesia.

JEDDAH, SELASA — Sirkuit jalan raya Jeddah bisa menjadi saksi juara baru Formula 1 dalam balapan pertama di Arab Saudi akhir pekan ini. Trek sepanjang 6,174 kilometer itu menghadirkan 50 putaran yang menjadi gelanggang persaingan Max Verstappen dan Lewis Hamilton yang semakin panas. Perebutan gelar juara antara dua pebalap yang mewakili generasi berbeda itu, bisa berakhir di Jeddah jika Verstappen mendapat tambahan 18 poin lebih banyak dari Hamilton.

Balapan F1 pertama kali di Arab Saudi, Senin (6/12/2021) dini hari waktu Indonesia, menjadi pertaruhan besar bagi Verstappen dan Hamilton. Pun, tim mereka, Red Bull dan Mercedes, merasakan tekanan besar untuk memberi setelan mobil terbaik bagi pebalapnya. Ini bukan tantangan mudah, karena trek jalan raya terpanjang itu, baru pertama kali dipakai menggelar balapan F1. Semua tim dalam posisi sama, tidak memiliki data yang ideal untuk menentukan setelan dasar mobil.

Editor:
Wisnu Aji Dewabrata
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000