logo Kompas.id
OlahragaArsenal Menuju Pembelian Panik
Iklan

Arsenal Menuju Pembelian Panik

Arsenal dipastikan mendatangkan dua pemain baru di pekan ini. Martin Odegaard dan Aaron Ramsdale menjadi wajah terbaru di Stadion Emirates. Namun, aktivitas transfer Arsenal belum akan berakhir.

Oleh
MUHAMMAD IKHSAN MAHAR
· 5 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/w85jqwR1szaJV2yD0OY7tROQowQ=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F02%2Fars02_1614221795.jpg
ALBERTO PIZZOLI / AFP

Gelandang Arsenal, Martin Odegaard (kanan), dibayangi oleh bek Benfica, Nicolas Otamendi (tengah) Alex Grimaldo (kiri), dalam pertandingan babak 32 besar Liga Europa antara Benfica melawan Arsenal di Stadion Olimpico, Roma, Italia, Kamis (18/2/2021). Arsenal dipastikan mendatangkan dua pemain baru, yakni Martin Odegaard dan Aaron Ramsdale.

LONDON, KAMIS — Sudah 10 tahun berlalu ketika Arsene Wenger, mantan Manajer Arsenal (1996-2018), menutup jendela transfer musim panas 2011-2012 dengan membeli lima pemain baru. Kala itu, Wenger mengeluarkan dana sekitar 27 juta pound sterling atau Rp 534,7 miliar dalam waktu 48 jam. Keputusan transfer itu adalah pembelian panik tak terlupakan di era Liga Primer Inggris yang sama sekali gagal meningkatkan level permainan ”Si Meriam”.

Kelima pemain yang didatangkan Wenger itu ialah Park Chu-yong, Andre Santos, Yossi Benayoun, Per Mertesacker, dan Mikel Arteta. Kehadiran mereka tidak mampu memberikan dampak nyata bagi Arsenal di musim perdana. Hanya posisi tiga di klasemen akhir Liga Inggris yang menjadi capaian Arsenal di musim itu.

Editor:
Wisnu Aji Dewabrata
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000