logo Kompas.id
InternasionalAS Desak Rusia Tarik Pasukan, ...
Iklan

AS Desak Rusia Tarik Pasukan, Kremlin: Tentara Rusia Bergerak di Tanah Sendiri

Setelah menempatkan hampir 100.000 tentara di Eropa dan sekitar Rusia, Amerika Serikat meminta Rusia menarik kembali tentaranya masuk ke barak. Tuntutan serupa juga disampaikan Rusia kepada AS dan NATO.

Oleh
KRIS MADA
· 5 menit baca
Tentara Bulgaria dan Spanyol di Pangkalan Graf Ignatievo, Bulgaria, pada Kamis (17/2/2022). Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) terus menambah pasukan dan persenjataan di negara-negara sekitar Rusia.
AP/Valentina Petrova

Tentara Bulgaria dan Spanyol di Pangkalan Graf Ignatievo, Bulgaria, pada Kamis (17/2/2022). Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) terus menambah pasukan dan persenjataan di negara-negara sekitar Rusia.

NEW YORK, JUMAT — Amerika Serikat dan Rusia saling menuntut penarikan pasukan kubu rival. Washington menyampaikan tuntutan itu ke Moskwa setelah mereka menempatkan 80.000 tentara di Eropa.

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken mengungkap tuntutan tersebut kepada Moskwa lewat pidato dalam sidang Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa pada Kamis (17/2/2022). ”Pemerintah Rusia bisa mengumumkan hari ini, tanpa syarat, tanpa permainan kata-kata bahwa Rusia tidak akan menyerbu Ukraina. Nyatakan secara jelas. Lalu, buktikan dengan menarik pasukan, tank, dan pesawat ke barak dan hangar,” katanya.

Editor:
MUHAMMAD SAMSUL HADI
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000