logo Kompas.id
InternasionalIsrael Siapkan Rencana B untuk...
Iklan

Israel Siapkan Rencana B untuk Iran

Krisis di Timur Tengah tampaknya menghitung mundur. Jika perundingan nuklir di Vienna, Austria, pada pekan kedua Desember ini, gagal mencapai kesepakatan, perang Israel-Iran menjadi opsi yang akan semakin terbuka.

Oleh
Musthafa Abd Rahman
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/mQY_I3URCrQLK19N66JBhmSIeV8=/1024x649/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F12%2FAUSTRIA-IRAN-EU-UN-DIPLOMACY-POLITICS-NUCLEAR-JCPOA_100688613_1639064175.jpg
(PHOTO BY HANDOUT / EU DELEGATION IN VIENNA / AFP)

Foto yang ini diambil dan dirilis pada 9 Desember 2021 oleh delegasi Uni Eropa di Vienna, Austria, ini menunjukkan perwakilan menghadiri pertemuan komisi bersama tentang negosiasi yang bertujuan menghidupkan kembali kesepakatan nuklir Iran.

Direktur Dinas Intelijen Luar Negeri Israel (Mossad) David Barnea dan Menteri Pertahanan Israel Benny Gantz mulai Kamis (9/12/2021) berada di Washington DC untuk melakukan serangkaian pertemuan dengan sejumlah pejabat tinggi Amerika Serikat. Mereka adalah Menteri Luar Negeri Antony Blinken, Menteri Pertahanan Lloyd Austin, dan Direktur Badan Pusat Intelijen AS (CIA) William Burns. Topik pembicaraannya seputar nuklir Iran.

Laman harian Yedioth Ahronot pada Rabu (8/12/2021) melansir, Barnea dan Gantz membawa konsep semi-matang ke Washington DC tentang opsi militer yang disebut ”rencana B” untuk menghancurkan semua instalasi nuklir Iran. Skenario ini disiapkan jika perundingan nuklir Iran di Vienna, Austria, akhir pekan ini, gagal mencapai kesepakatan baru.

Editor:
laksanaas
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000