Pembentukan Pusat Kedaruratan Kesehatan Masyarakat dan Penyakit ”Emerging” ASEAN Disetujui
Pertemuan Menteri Kesehatan se-ASEAN ke-15 menyepakati pembentukan Pusat Kedaruratan Kesehatan Masyarakat dan Penyakit Emerging ASEAN. Ini menjadi pusat kerja sama ASEAN dalam menghadapi potensi pandemi di masa depan.

Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin (kiri) dalam pertemuan ke-15 menteri kesehatan se-ASEAN (AHMM) di Nusa Dua, Bali, Sabtu (14/5/2022). Indonesia menjadi ketua dari acara AHMM tersebut.
NUSA DUA, KOMPAS — Sejumlah menteri kesehatan dari negara di Asia Tenggara sepakat membentuk Pusat Kedaruratan Kesehatan Masyarakat dan Penyakit Emerging di tingkat ASEAN. Pusat kedaruratan kesehatan ini diharapkan dapat memperkuat pertahanan negara-negara ASEAN terhadap potensi pandemi di masa depan.
Kesepakatan pembentukan Pusat Kedaruratan Kesehatan Masyarakat dan Penyakit Emerging ASEAN (ACPHEED) merupakan salah satu hasil dari pertemuan ke-15 menteri kesehatan ASEAN (AHMM) yang diselenggarakan di Nusa Dua, Bali. Acara yang berlangsung 11-15 Mei 2022 ini dihadiri oleh sejumlah menteri kesehatan dan pejabat senior di sembilan negara anggota ASEAN serta perwakilan dari Kementerian Kesehatan Jepang dan Amerika Serikat.