logo Kompas.id
EkonomiEkonomi RI Diperkirakan...
Iklan

Ekonomi RI Diperkirakan Melambat Tahun Ini gegara Ekspor

Tekanan global yang masih terjadi tahun ini diperkirakan akan memangkas pertumbuhan ekspor Indonesia. Kendati begitu, ekonomi RI masih tumbuh kuat lantaran ditopang konsumsi rumah tangga yang kembali normal.

Oleh
Hendriyo Widi
· 3 menit baca
Pekerja merampungkan proyek superblok di Kota Bekasi, Jawa Barat, Selasa (7/3/2023). Berperan sebagai Ketua ASEAN 2023, Indonesia mengajak negara-negara Asia Tenggara menjadikan kawasan sebagai pusat pertumbuhan ekonomi dunia.
KOMPAS/AGUS SUSANTO

Pekerja merampungkan proyek superblok di Kota Bekasi, Jawa Barat, Selasa (7/3/2023). Berperan sebagai Ketua ASEAN 2023, Indonesia mengajak negara-negara Asia Tenggara menjadikan kawasan sebagai pusat pertumbuhan ekonomi dunia.

JAKARTA, KOMPAS — Bank Pembangunan Asia memperkirakan perekonomian Indonesia tahun ini akan tumbuh melambat dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Hal itu terutama disebabkan oleh terpangkasnya pertumbuhan ekspor akibat penurunan harga komoditas dan permintaan dari sejumlah negara.

Dalam laporan Pandangan Pembangunan Asia (ADO) April 2023 yang dirilis pada Selasa (4/4/2023), Bank Pembangunan Asia (ADB) memperkirakan, ekonomi Indonesia pada 2023 dan 2024 masing-masing akan tumbuh 4,8 persen dan 5 persen. Angka proyeksi tersebut lebih rendah dibandingkan dengan pertumbuhan ekonomi pada 2023 yang mencapai 5,31 persen.

Editor:
MUKHAMAD KURNIAWAN
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000