logo Kompas.id
EkonomiAkuisisi atas Nama Ekspansi
Iklan

Akuisisi atas Nama Ekspansi

Pada paruh pertama tahun 2022 ini, perekonomian terus menggeliat lagi setelah terhantam pandemi Covid-19. Salah satu upaya untuk memperbesar bisnis di tengah tantangan ekonomi adalah melakukan merger dan akuisisi.

Oleh
ANASTASIA JOICE TAURIS SANTI
· 7 menit baca
Aktivitas pembangunan hunian bertingkat di kawasan Tanah Abang, Jakarta, Minggu (7/2/2021). Berdasarkan data Badan Pusat Statistik, bisnis properti menjadi salah satu sektor yang tetap mampu tumbuh positif di tengah badai resesi yang melanda Indonesia pada tahun 2020. Bisnis properti tumbuh 2,32 persen walaupun lebih rendah dibandingkan tahun 2019 yang mencapai 5,76 persen.
KOMPAS/TOTOK WIJAYANTO

Aktivitas pembangunan hunian bertingkat di kawasan Tanah Abang, Jakarta, Minggu (7/2/2021). Berdasarkan data Badan Pusat Statistik, bisnis properti menjadi salah satu sektor yang tetap mampu tumbuh positif di tengah badai resesi yang melanda Indonesia pada tahun 2020. Bisnis properti tumbuh 2,32 persen walaupun lebih rendah dibandingkan tahun 2019 yang mencapai 5,76 persen.

Pada paruh pertama tahun 2022 ini, perekonomian terus menggeliat lagi setelah terhantam pandemi Covid-19. Namun, tantangan yang dihadapi korporasi masih terus ada, seperti kenaikan harga komoditas dan juga inflasi. Bahkan, hantu resesi mulai membayangi.

Salah satu upaya untuk memperbesar bisnis, walaupun sedang menghadapi tantangan, adalah melakukan merger dan akuisisi. Menurut data Ernst & Young (EY), merger dan akuisisi pada tahun ini turun 27 persen dari sisi nilai. Akan tetapi, aktivitasnya naik. Menurut analisis EY, kesepakatan merger dan akuisisi lintas negara berubah, mencerminkan tensi geopolitik. Transaksi antarnegara turun pada semester I-2022. Terlihat, investasi dari China ke Amerika Serikat turun dari 27 miliar dollar AS pada semester I-2016 menjadi 1,9 miliar dollar AS pada semester I-2022. Sementara investasi ke Eropa naik dari 60 miliar dollar AS menjadi 149 miliar dollar AS pada periode yang sama.

Editor:
ARIS PRASETYO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000