logo Kompas.id
EkonomiUMKM Kesulitan Isi Pasar
Iklan

UMKM Kesulitan Isi Pasar

Peran UMKM dalam rantai pasok domestik masih lemah. Pada saat bahan baku atau barang konsumsi impor terhambat, UMKM masih kesulitan mengisi pasar dalam negeri.

Oleh
agnes theodora/tatang mulyana sinaga
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/9UIIpnMO2OIBzhftD56TGlTs6jc=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F03%2F20200305_ENGLISH-UMKM_B_web_1583419908.jpg
KOMPAS/FERGANATA INDRA RIATMOK

Perajin menyelesaikan pembuatan tas di kafe Warung Djadjan, Serengan, Solo, Jawa Tengah, Kamis (5/3/2020). Tempat tersebut menyediakan ruang pamer gratis bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah yang memiliki produk unik. Layanan tersebut untuk mendukung pertumbuhan UMKM di Kota Solo.

JAKARTA, KOMPAS — Pemerintah dinilai belum maksimal memanfaatkan peluang ekonomi dari wabah penyakit akibat virus korona baru atau Covid-19 untuk mendorong peran usaha mikro, kecil, dan menengah berperan di pasar  dalam negeri. Keran impor bahan baku yang masih dibuka pemerintah untuk sejumlah komoditas dianggap mempersulit persaingan mereka untuk menembus pasar domestik.

Ketua Asosiasi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Indonesia (Akumindo) Ikhsan Ingratubun di Jakarta, Senin (9/3/2020), mengatakan, alih-alih membuka pintu impor bahan baku di tengah wabah Covid-19, pemerintah seharusnya membuka kesempatan bagi produk dalam negeri untuk diserap. Pemerintah dapat mendata jenis-jenis usaha dan komoditas yang pasokannya bisa dipenuhi dari dalam negeri sehingga tidak perlu dipenuhi dengan impor dari negara lain.

Editor:
Hendriyo Widi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000