logo Kompas.id
TokohChoi Siwon dan Investasi pada ...
Iklan

Choi Siwon dan Investasi pada Anak-anak

Pria jebolan kelompok Super Junior itu menilai investasi pada anak-anak penting lantaran menciptakan ”ripples effect” atau dampak beriak ketangguhan, mulai dari keluarga, masyarakat, hingga perekonomian.

Oleh
M PASCHALIA JUDITH J
· 2 menit baca
Choi Siwon dalam acara Hammer Museum Gala in the Garden di Los Angeles, Amerika Serikat, Minggu (14/10/2018).
AP/INVISION/JORDAN STRAUSS

Choi Siwon dalam acara Hammer Museum Gala in the Garden di Los Angeles, Amerika Serikat, Minggu (14/10/2018).

Di tengah pertemuan pebisnis dan investor se-Asia Tenggara, Duta Unicef untuk Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon, membagikan visinya terkait anak-anak di ASEAN pada 2045. Dia membayangkan ASEAN dapat menjadi kawasan dengan anak-anak yang tumbuh sehat, mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan, serta aman dari penyakit.

Harapannya, ASEAN juga dapat menjadi kawasan yang melindungi setiap anak dari dampak buruk perubahan iklim. ”Setiap anak juga perlu aman dan mendapatkan perlindungan di ruang online saat mempelajari keterampilan yang mereka butuhkan di masa depan. Singkatnya, kawasan ini bisa menjadi tempat bagi setiap anak dapat mengejar impian mereka tanpa hambatan,” tuturnya dalam ASEAN Business & Investment Summit yang diselenggarakan di Jakarta, Senin (4/9/2023).

Editor:
DAHONO FITRIANTO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000