logo Kompas.id
Politik & HukumKIB, Gagah di Awal...
Iklan

KIB, Gagah di Awal Tercerai-berai Kemudian

Meski tak pernah dibubarkan secara resmi, Koalisi Indonesia Bersatu yang dibentuk Partai Golkar, Partai Amanat Nasional, dan Partai Persatuan Pembangunan, awal Juni 2022, kini tercerai-berai karena pilihan politik.

Oleh
KURNIA YUNITA RAHAYU, NORBERTUS ARYA DWIANGGA MARTIAR
· 5 menit baca
Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan, dan Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Suharso Monoarfa menghadiri Silaturahim Nasional Partai Golkar, PAN, PPP yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) di Jakarta, Sabtu (4/6/2022).
KOMPAS/HENDRA A SETYAWAN

Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan, dan Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Suharso Monoarfa menghadiri Silaturahim Nasional Partai Golkar, PAN, PPP yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) di Jakarta, Sabtu (4/6/2022).

Tanpa kesepakatan sosok bakal calon presiden dan wakil presiden yang akan diusung, sulit bagi sejumlah partai politik menyatukan komitmen untuk berkoalisi. Kepentingan elite di tengah dinamika politik membuat perahu koalisi terombang-ambing tak tentu arah. Partai Golkar, Partai Amanat Nasional, dan Partai Persatuan Pembangunan yang mendirikan Koalisi Indonesia Bersatu sebagai gabungan partai politik pertama yang bersiap menghadapi Pemilihan Presiden 2024 juga jadi koalisi pertama yang gugur sebelum kontestasi dimulai.

Meski tak pernah dibubarkan secara resmi, Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang dibentuk Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada awal Juni 2022 kini tercerai-berai karena perbedaan pilihan politik. Golkar dan PAN mendeklarasikan dukungan untuk Prabowo Subianto, Ketua Umum Partai Gerindra, sebagai bakal calon presiden 2024 di Museum Perumusan Naskah Proklamasi, Jakarta, Minggu (13/8/2023). Pernyataan dukungan yang diikuti penandatanganan kerja sama politik itu menandai bergabungnya kedua partai ke Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) yang didirikan Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), pertengahan Agustus tahun lalu.

Editor:
ANTONY LEE
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000