logo Kompas.id
Politik & HukumPemudik Capai 123 Juta Orang, ...
Iklan

Pemudik Capai 123 Juta Orang, Presiden Minta Persiapan Mudik Lebih Matang

Jumlah pemudik Lebaran tahun 2023 ini diprediksi mencapai 123,8 juta orang, hampir dua kali lipat dari 2022. Dari sekian banyak pemudik itu, 22,07 persen di antaranya menggunakan mobil. Presiden meminta agar tol dibuka.

Oleh
NINA SUSILO
· 3 menit baca
Presiden Joko Widodo memberikan keterangan kepada wartawan seusai meninjau Pasar Cepogo, Boyolali, Jawa Tengah, Senin (10/4/2023). Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (kiri) dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (kanan) mendampingi.
SEKRETARIAT PRESIDEN

Presiden Joko Widodo memberikan keterangan kepada wartawan seusai meninjau Pasar Cepogo, Boyolali, Jawa Tengah, Senin (10/4/2023). Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (kiri) dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (kanan) mendampingi.

JAKARTA, KOMPAS — Jumlah pemudik menyambut hari raya Idul Fitri 1444 H pada 2023 ini diperkirakan sebesar 123,8 juta orang. Jumlah itu jauh lebih besar dibandingkan dengan pemudik pada 2022 yang sebesar 86 juta orang. Untuk itu, Presiden Joko Widodo meminta semua pihak menyiapkan penyelenggaraan mudik tahun ini dengan matang.

Presiden Joko Widodo mengingatkan hal itu saat menyampaikan keterangan kepada wartawan seusai meninjau harga komoditas di Pasar Cepogo, Boyolali, Jawa Tengah, Senin (10/4/2023). ”Semua, nanti utamanya yang menjadi tujuan-tujuan mudik, (di) Jawa Tengah ini Pak Gub (Gubernur Jateng Ganjar Pranowo), Jawa Timur Bu Gubernur (Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa), dan Jawa Barat Pak Gubernur (Gubernur Jabar Ridwan Kamil), semuanya memang harus bersiap. Karena kurang lebih 123 juta masyarakat kita akan bersama-sama mudik,” tutur Presiden yang didampingi Ganjar dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan.

Editor:
MADINA NUSRAT
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000