logo Kompas.id
Politik & HukumPencarian Dioptimalkan, Kru...
Iklan

Pencarian Dioptimalkan, Kru Kapal Selam KRI Nanggala-402 Diharapkan Ditemukan Selamat

TNI masih terus mencari Kapal Selam KRI Nanggala-402 yang hilang kontak di perairan sebelah utara Pulau Bali. Komisi I DPR berharap kapal selam itu bisa segera ditemukan dan kru dalam keadaan selamat.

Oleh
Norbertus Arya Dwiangga Martiar/Edna C Pattisina
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/sFw4DxR8T7jprKCZYcoBEbUfFcg=/1024x650/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F04%2F20120206BAH4_1619002256.jpg
KOMPAS/BAHANA PATRIA GUPTA

Kapal selam KRI Nanggala-402 merapat di Dermaga Madura, Komando Armada RI Kawasan Timur, Surabaya, Jawa Timur, Senin (6/2/2012). Kedatangan KRI Nanggala setelah menjalani perbaikan di Korea Selatan disambut langsung oleh Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana Soeparno dan anggota Komisi I DPR.

JAKARTA, KOMPAS — Peristiwa hilangnya kapal selam KRI Nanggala-402 mendapat perhatian Komisi I DPR yang membidangi pertahanan. Dari komunikasi DPR dengan TNI, kapal selam tersebut masih terus dicari. Diharapkan kapal selam bisa segera ditemukan dan seluruh kru kapal selam dalam keadaan selamat.

Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid, ketika dihubungi, Rabu (21/4/2021), mengatakan, dirinya telah berkomunikasi dengan pihak Tentara Nasional Indonesia. Dari informasi yang diterimanya, saat ini TNI masih terus melakukan pencarian kapal selam tersebut.

Editor:
Antony Lee
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000