logo Kompas.id
OlahragaSamarnya ”Taring” Manchester...
Iklan

Samarnya ”Taring” Manchester City Menghadapi Liverpool

Manchester City terancam kehilangan taring saat menjamu Liverpool. Mereka tidak bisa diperkuat Phil Foden, sementara Erling Haaland diragukan tampil. Kondisi itu bisa menjadi berkah bagi ”Si Merah”.

Oleh
KELVIN HIANUSA
· 4 menit baca
Dua penyerang Manchester City, Phil Foden (kiri) dan Erling Haaland (kedua kanan), merayakan gol yang lantas dianulir dalam laga versus Liverpool pada lanjutan Liga Inggris di Stadion Anfield, Liverpool, Minggu (16/10/2022). Kedua tim akan kembali bertemu pada Sabtu (1/4/2023).
AP/JON SUPER

Dua penyerang Manchester City, Phil Foden (kiri) dan Erling Haaland (kedua kanan), merayakan gol yang lantas dianulir dalam laga versus Liverpool pada lanjutan Liga Inggris di Stadion Anfield, Liverpool, Minggu (16/10/2022). Kedua tim akan kembali bertemu pada Sabtu (1/4/2023).

MANCHESTER, JUMAT — Manchester City memang jauh meninggalkan rivalnya, Liverpool, musim ini. Namun, menjelang pertemuan kedua tim raksasa itu pada laga Liga Inggris di Stadion Etihad, Sabtu (1/4/2023) malam WIB, City justru dipenuhi keraguan karena berpotensi kehilangan dua taring tertajam di lini serang, yaitu Erling Haaland dan Phil Foden.

Realitas itu harus dihadapi Manajer City Josep ”Pep” Guardiola ketika menjamu Liverpool. Foden dipastikan tidak bisa tampil karena dalam pemulihan seusai operasi usus buntu. Adapun Haaland masih berupaya pulih dari cedera pangkal paha. Ia absen dari latihan pada Rabu dan Kamis.

Editor:
YULVIANUS HARJONO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000