logo Kompas.id
OlahragaMata Marquez Tertuju pada...
Iklan

Mata Marquez Tertuju pada Motor 2023

Marc Marquez kembali mendedikasikan sesi latihan Jumat di Valencia, untuk mengumpulkan informasi krusial guna pengembangan RC213V musim 2023. Namun, dia juga ingin mengakhiri musim ini dengan hasil manis.

Oleh
AGUNG SETYAHADI
· 5 menit baca
Pebalap Repsol Honda Marc Marquez (kanan) dikejar pebalap LCR Honda Castrol Alex Marquez yang juga adik kandung Marc, dalam sesi kualifikasi MotoGP seri Malaysia di Sirkuit Internasional Sepang, Sabtu (22/10/2022).
AFP/MOHD RASFAN

Pebalap Repsol Honda Marc Marquez (kanan) dikejar pebalap LCR Honda Castrol Alex Marquez yang juga adik kandung Marc, dalam sesi kualifikasi MotoGP seri Malaysia di Sirkuit Internasional Sepang, Sabtu (22/10/2022).

CHESTE, SELASA – Marc Marquez akan terus memanen informasi untuk pengembangan motor Honda RC213V musim 2023 dalam balapan MotoGP seri terakhir di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, 4-6 November. Juara dunia enam kali MotoGP itu akan kembali mendedikasikan dua sesi latihan pada Jumat, untuk menguji sejumlah komponen motor yang krusial untuk memahami konsep motor musim depan. Marquez baru akan fokus pada persiapan balapan pada Sabtu, di mana dia mengincar hasil manis dalam seri penutup itu.

Marquez terus menguji komponen dan onderdil baru maupun modifikasi yang ditujukan untuk motor 2023 sejak kembali balapan di Aragon. Bahkan, sejumlah komponen yang sudah diketahui tidak berfungsi dengan baik, tetap dia coba untuk mendapatkan data yang lebih banyak guna memahami apa yang menyebabkan komponen itu tidak berfungsi dengan baik. Masukan dari Marquez, serta data yang dipanen setiap sesi latihan Jumat, menjadi informasi penting bagi Honda Racing Corporation untuk meningkatkan performa RC213V.

Editor:
EMILIUS CAESAR ALEXEY
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000