logo Kompas.id
NusantaraTumpukan Sampah Kota Bandung...
Iklan

Tumpukan Sampah Kota Bandung Pascakebakaran TPA Sarimukti Capai 8.000 Ton

Kebakaran yang melanda TPA Sarimukti dalam sepekan terakhir memicu penumpukan sampah di Kota Bandung dan daerah Bandung Raya lainnya. Pemerintah menetapkan Status Darurat Sampah Bandung Raya.

Oleh
MACHRADIN WAHYUDI RITONGA
· 3 menit baca
Foto udara kebakaran tumpukan sampah di TPA Sarimukti, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Sabtu (26/8/2023).
KOMPAS/AGUS SUSANTO

Foto udara kebakaran tumpukan sampah di TPA Sarimukti, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Sabtu (26/8/2023).

BANDUNG, KOMPAS — Penumpukan sampah terjadi di sejumlah titik pembuangan Kota Bandung pascakebakaran lahan Tempat Pembuangan Akhir atau TPA Sarimukti di Kabupaten Bandung Barat. Sampah yang tidak terangkut dari masyarakat mencapai 8.000 ton dan penumpukan ini dikhawatirkan terus bertambah.

Pelaksana Harian Wali Kota Bandung Ema Sumarna, Senin (28/8/2023), memaparkan, sampah di Kota Bandung yang belum terangkut pascakebakaran TPA Sarimukti mencapai 8.000 ton. Kondisi ini tidak bisa dibiarkan karena penumpukan berpotensi terus terjadi jika tidak ada alternatif pembuangan.

Editor:
AUFRIDA WISMI WARASTRI
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000