logo Kompas.id
NusantaraPesawat Smart Air Tergelincir ...
Iklan

Pesawat Smart Air Tergelincir di Nduga, Insiden Keempat Tahun Ini

Pesawat Smart Air PK-SNB tergelincir saat mendarat di Bandara Kenyam, Nduga, Papua Pegunungan. Tak ada korban dalam peristiwa ini.

Oleh
FABIO MARIA LOPES COSTA
· 2 menit baca
Tampak badan pesawat Smart Air PK-SNB yang tergelincir saat mendarat di Bandar Udara Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, Jumat (4/8/2028). Tak ada korban jiwa dalam insiden ini.
HUMAS POLDA PAPUA

Tampak badan pesawat Smart Air PK-SNB yang tergelincir saat mendarat di Bandar Udara Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, Jumat (4/8/2028). Tak ada korban jiwa dalam insiden ini.

JAYAPURA, KOMPAS — Pesawat Smart Air dengan nomor penerbangan PK-SNB tergelincir saat mendarat di Bandara Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, Jumat (4/8/2023). Tidak ada korban dalam peristiwa tersebut. Ini merupakan insiden pesawat tergelincir keempat di wilayah Papua pada tahun 2023.

Kepala Kepolisian Resor Nduga Komisaris Vinsensius Jimmy Parapaga, saat dihubungi via telepon dari Jayapura, Papua, mengatakan, tak ada korban jiwa dalam insiden ini. Pesawat dipiloti Kapten Herland Rumpoko bersama rekannya, Aris Kurniawan, sebagai mekanik pesawat.

Editor:
MOHAMAD FINAL DAENG
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000