logo Kompas.id
NusantaraTaman Kyai Langgeng Magelang...
Iklan

Taman Kyai Langgeng Magelang Siap Terima Pengunjung Anak

Seiring dengan penurunan level PPKM di Kota Magelang, Taman Kyai Langgeng siap menerima pengunjung dewasa ataupun anak. Pengunjung anak wajib didampingi pengunjung dewasa yang sudah divaksin Covid-19.

Oleh
REGINA RUKMORINI
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/fh_OsErtGFiS5IUHsxRgQ0x3Yoc=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F08%2F20210822egiA-vaksinasi_1629629906.jpg
KOMPAS/REGINA RUKMORINI

Antrean warga yang akan menjalani vaksinasi dosis kedua di Taman Kyai Langgeng, Kota Magelang, Minggu (22/8/2021).

MAGELANG, KOMPAS — Obyek wisata Taman Kyai Langgeng, Kota Magelang, Jawa Tengah, siap dibuka bagi pengunjung pada Sabtu (23/10/2021). Pembukaan kunjungan dilakukan seiring dengan penurunan level pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat Kota Magelang, yang semula level 3 menjadi level 2.

Mengacu Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 53 Tahun 2021 pada ketentuan terkait pembukaan destinasi wisata di daerah level 2, Taman Kyai Langgeng nantinya bisa menerima pengunjung dewasa hingga anak-anak berusia 12 tahun ke bawah. Namun, mereka harus didampingi pengunjung dewasa yang sudah divaksin Covid-19.

Editor:
aufrida wismi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000