logo Kompas.id
MetropolitanTiga Kabupaten di Banten...
Iklan

Tiga Kabupaten di Banten Banjir, BMKG Peringatkan Hujan Deras Berlanjut

Hujan lebat dalam tiga hari terakhir membuat Sungai Ciujung meluap. Bendungan Pamarayan di Serang juga tidak bisa menampung debit air sehingga beberapa pintu air terpaksa dibuka.

Oleh
Laraswati Ariadne Anwar
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/-BpkuzPShWpW6Y7EIuwECOg5bLU=/1024x484/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F12%2F20201209-tagana-lebak-makanan-siap-saji-kec-rangkasbitung_1607514664.jpg
DOKUMENTASI TARUNA SIAGA BENCANA KABUPATEN LEBAK

Taruna Siaga Bencana Kabupaten Lebak, Banten, mengantarkan makanan siap saji ke salah satu posko pengungsian di Kecamatan Rangkasbitung, Rabu (9/12/2020). Hujan lebat sejak hari Minggu mengakibatkan 16 kecamatan dilanda banjir.

JAKARTA, KOMPAS — Hujan deras sejak hari Minggu lalu mengakibatkan Kabupaten Serang, Pandeglang, dan Lebak di Provinsi Banten dilanda banjir. Meskipun air mulai surut karena hujan berhenti dan ada panas matahari, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika tetap mengingatkan agar semua wilayah berjaga-jaga karena dampak dari curah hujan La Nina yang besar dan sering frekuensinya.

”Banjir ini kejadian rutin setiap musim hujan selama delapan tahun terakhir. Kali ini ada 3.900 rumah dari 16 kecamatan yang terdampak. Tinggi air 1,5 meter sampai 2 meter,” kata Ketua Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Lebak Iwan Hermawan ketika dihubungi dari Jakarta, Rabu (9/12/2020).

Editor:
hamzirwan
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000