logo Kompas.id
MetropolitanSatpol PP Razia Anak-anak di...
Iklan

Satpol PP Razia Anak-anak di Luar Rumah, Stok Pangan Dijamin Aman

Tujuannya mereka belajar di rumah, bukan kemudian mereka liburan atau dia menggunakan waktunya di luar untuk bermain.

Oleh
Helena F Nababan
· 6 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/4inO0mr6fBZ0Qp5tVX4lg_bdOnA=/1024x768/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F03%2FIMG-20200318-WA0027_1584538865.jpg
ISTIMEWA/SATPOL PP DKI JAKARTA

Satpol PP DKI Jakarta melakukan razia dan edukasi kepada anak-anak usia sekolah di DKI Jakarta. Anak-anak itu seharusnya belajar di rumah sesuai dengan kebijakan Pemprov DKI Jakarta yang menutup sementara kegiatan belajar di sekolah untuk mencegah persebaran dan penularan virus korona. Anak-anak yang tidak belajar dan malah bermain dijaring dalam operasi dan diberi pemahaman dan dibolehkan pulang.

JAKARTA, KOMPAS — Satuan Polisi Pamong Praja atau Satpol PP Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melakukan razia terhadap anak-anak yang bermain-main dan tidak mematuhi anjuran belajar di rumah. Langkah itu terkait keputusan Pemprov DKI Jakarta menutup kegiatan belajar-mengajar di sekolah dan meminta semua siswa dari seluruh jenjang pendidikan di DKI Jakarta belajar di rumah selama dua pekan untuk menekan persebaran virus korona.

Arifin, Kepala Satpol PP Pemprov DKI Jakarta, Rabu (18/3/2020), menjelaskan, Satpol PP bukan menjaring dalam artian mereka menahan. ”Ya memang sesuai dengan arahan Pak Gubernur mengenai adanya kegiatan belajar di rumah ini, maksud dan tujuannya mereka belajarnya di rumah, bukan kemudian mereka liburan atau dia menggunakan waktunya untuk di luar, bermain,” kata Arifin.

Editor:
nelitriana
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000