logo Kompas.id
KesehatanPusat Nyatakan Tengkes di NTT ...
Iklan

Pusat Nyatakan Tengkes di NTT Tinggi, Provinsi Membantah

Pemerintah pusat menyatakan angka tengkes di NTT tinggi, tetapi dibantah oleh provinsi. Perbedaan data itu diharapkan tidak ada unsur kesengajaan.

Oleh
FRANSISKUS PATI HERIN
· 3 menit baca
Presiden Joko Widodo meninjau rumah warga di Desa Kasetnana, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Nusa Tenggara Timur, Kamis (24/3/2022). Presiden juga berdialog dengan warga. Di kabupaten ini, angka tengkes (<i>stunting</i>) masih cukup tinggi. Setidaknya 48 dari 100 balita mengalami tengkes.
BPMI SEKRETARIAT PRESIDEN

Presiden Joko Widodo meninjau rumah warga di Desa Kasetnana, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Nusa Tenggara Timur, Kamis (24/3/2022). Presiden juga berdialog dengan warga. Di kabupaten ini, angka tengkes (stunting) masih cukup tinggi. Setidaknya 48 dari 100 balita mengalami tengkes.

SOE, KOMPAS - Presiden Joko Widodo mengunjungi Kabupaten Timor Tengah Selatan di Nusa Tenggara Timur pada Kamis (24/3/2022). Pemerintah pusat menyatakan daerah itu dengan prevalensi kasus tengkes tertinggi nasional. Namun, pihak provinsi menyatakan jumlah kasus sudah turun. Diharapkan adanya transparansi data agar penanganan tengkes dapat berjalan dengan baik.

Menurut rilis Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), angka tengkes di Timor Tengah Selatan sebesar 48,3 persen. Hal ini berarti sebanyak 48 dari 100 anak di daerah itu mengalami tengkes. Kabupaten itu pun menduduki peringkat pertama dari 246 kabupaten/kota di 12 provinsi yang menjadi prioritas penanganan tengkes.

Editor:
AGNES BENEDIKTA SWETTA BR PANDIA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000