logo Kompas.id
InternasionalLatihan di Sekitar Taiwan...
Iklan

Latihan di Sekitar Taiwan Berakhir, Militer China Lanjutkan di Laut Kuning

Para ahli memperingatkan, latihan di sekitar Taiwan mengungkapkan militer China yang semakin berani dan mampu melakukan blokade atas Taiwan. Taipei menyerukan agar China tidak membahayakan perdamaian kawasan.

Oleh
PASCAL S BIN SAJU
· 5 menit baca
Sebuah jet militer China terbang di atas Pulau Pingtan, Provinsi Fujian, 5 Agustus 2022. Pingtan merupakan salah satu titik terdekat daratan China dari Taiwan,
AFP/HECTOR RETAMAL

Sebuah jet militer China terbang di atas Pulau Pingtan, Provinsi Fujian, 5 Agustus 2022. Pingtan merupakan salah satu titik terdekat daratan China dari Taiwan,

BEIJING, MINGGU — Latihan militer terbesar China di sekeliling Taiwan berakhir pada Minggu (7/8/2022). Namun, Beijing mementaskan episode baru latihan militernya di Laut Kuning, sebelah utara Taiwan antara daratan China dan Semenanjung Korea, hingga Senin (15/8/2022). Latihan militer ini dilihat sebagai persiapan merebut pulau itu sehingga memicu ketegangan di kawasan.

Latihan skala besar Angkatan Laut Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) China, yang belum pernah terjadi di sekitar Taiwan, digelar sebagai reaksi atas kunjungan Ketua DPR Amerika Serikat Nancy Pelosi ke Taiwan. Pelosi tiba di Taipei, ibu kota Taiwan, Selasa (2/8/2022) malam, dan meninggalkan Taiwan, Rabu (3/8/2022) sore.

Editor:
FRANSISCA ROMANA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000