logo Kompas.id
InternasionalTenggelamnya ”Moskva”,...
Iklan

Tenggelamnya ”Moskva”, Kemenangan Simbolik Ukraina di Hari Ke-50 Invasi Rusia

Ukraina meraih kemenangan simbolis setelah pejabat militernya mengklaim dua rudal Neptunus menenggelamkan kapal perang Rusia, Moskva. Militer Rusia mulai meningkatkan kembali gempuran terhadap kota-kota di Ukraina.

Oleh
MAHDI MUHAMMAD, MUHAMMAD SAMSUL HADI
· 5 menit baca
 Foto dokumentasi tanggal 29 Agustus 2013 ini memperlihatkan kapal penjelajah rudal milik Rusia, Moskva, kekuatan utama armada Laut Hitam, saat memasuki Selat Sevastopol.
AFP/VASILIY BATANOV

Foto dokumentasi tanggal 29 Agustus 2013 ini memperlihatkan kapal penjelajah rudal milik Rusia, Moskva, kekuatan utama armada Laut Hitam, saat memasuki Selat Sevastopol.

KIEV, JUMAT — Pada hari ke-50 invasi Rusia, Kamis (14/4/2022), Ukraina memetik kemenangan simbolik. Pada hari itu, kapal penjelajah rudal Moskva, kekuatan utama armada Laut Hitam, yang sebelumnya mengalami rusak berat, tenggelam. Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan, kapal itu tenggelam diterjang badai saat hendak ditarik ke pelabuhan terdekat.

Mengenai penyebab kerusakan kapal Moskva, diberi nama sesuai ibu kota Rusia, Moskwa dan Kiev menyampaikan versi berbeda. Moskwa mengatakan, insiden itu terjadi karena amunisi di dalam kapal meledak. Pejabat Ukraina menyebutkan, kapal RTS Moskva (121) itu rusak akibat diserang dengan tembakan dua rudal jelajah antikapal Neptunus dari Ukraina.

Editor:
MUHAMMAD SAMSUL HADI
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000