logo Kompas.id
InternasionalUrbanisasi Asia Paling Gencar ...
Iklan

Urbanisasi Asia Paling Gencar di Dunia (2)

Pembangunan infrastruktur adalah jalan emas menuju kemakmuran.

Oleh
SIMON P SARAGIH S
· 6 menit baca
Simon Saragih, Wartawan Senior <i>Kompas</i>
HANDINING

Simon Saragih, Wartawan Senior Kompas

Infrastruktur tidak saja melancarkan konektivitas. Ini dalam istilah ekonomi disebut forward effect. Resultante dari keberadaan infrastruktur adalah kelancaran mobilitas, baik itu perdagangan barang maupun manusia, termasuk di dalamnya turisme. Namun dalam prosesnya, pembangunan infrastruktur itu juga membutuhkan bahan-bahan bangunan, jasa konsultan, peran jasa keuangan, dan pekerja. Ini disebut backward effect.

Dengan demikian, infrastruktur juga menggerakkan beberapa sektor selama proses pembangunannya. Dan Asia semakin gencar dari waktu ke waktu soal pengembangan infrastruktur. Sekarang ini tidak ada kawasan di dunia yang paling gencar soal peningkatan mobilitas, selain Asia. Hal ini seperti memenuhi tema pertemuan Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (APEC) di Bali pada 2013. Ketika itu para ekonom APEC gencar menyerukan connectivity alias ketersambungan.

Editor:
SARIE FEBRIANE
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000