logo Kompas.id
InternasionalLagi, Tragedi RS Khusus...
Iklan

Lagi, Tragedi RS Khusus Covid-19 di India

Kebakaran kembali melanda sebuah rumah sakit di India. Rumah sakit itu menangani pasien Covid-19. Belasan pasien menjadi korban.

Oleh
Laraswati Ariadne Anwar
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/rHJRLXeWb8w6jmuRPGjYbaOzH3E=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F04%2F8b6a6cb2-ce37-4981-982b-2f88a0c2a87f_jpeg.jpg
AFP/NARINDER NANU

Pekerja di pinggiran Amritsar, India, Rabu (28/4/2021), menyiapkan tabung oksigen sebelum dikirim ke rumah sakit untuk membantu merawat pasien Covid-19. Melonjaknya kasus infeksi Covid-19 menyebabkan rumah sakit-rumah sakit di seantero India kehabisan persediaan oksigen medis.

NEW DELHI, SABTU — Kebakaran terjadi di rumah sakit khusus Covid-19 Patel Welfare di Bharuch, Negara Bagian Gujarat, India, Sabtu (1/5/2021) pukul 01.00 waktu setempat. Sebanyak 16 pasien dan dua perawat tewas dalam insiden itu. Peristiwa ini merupakan rangkaian tragedi yang menimpa rumah sakit khusus Covid-19 pada tahun ini.

Berdasarkan keterangan Kepala Polisi Bharuch Rajendrasinh Chudasama, seperti dilansir dari Asian News International, api terjadi di unit perawatan intensif (ICU) pukul 00.30 waktu setempat akibat hubungan pendek arus listrik. Api sudah dipadamkan dan para pasien beserta petugas telah dipindahkan ke rumah sakit lain.

Editor:
Bonifasius Josie Susilo H
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000