logo Kompas.id
HumanioraOlahraga Rutin Ibu Hamil...
Iklan

Olahraga Rutin Ibu Hamil Dukung Tumbuh Kembang Anak Optimal

Olahraga rutin pada ibu hamil sangat penting untuk mendukung tumbuh kembang bayi menjadi lebih optimal.

Oleh
DEONISIA ARLINTA
· 3 menit baca
Gerakan Remaja Sayang Ibu (Gemas) bersama Tim PKK Kecamatan Pleret menggelar Senam Massal Ibu Hamil di Gedung Olahraga Pleret, Bantul, DI Yogyakarta, beberapa waktu lalu. Kegiatan diikuti oleh sekitar 500 ibu hamil.
KOMPAS/WAWAN PRABOWO

Gerakan Remaja Sayang Ibu (Gemas) bersama Tim PKK Kecamatan Pleret menggelar Senam Massal Ibu Hamil di Gedung Olahraga Pleret, Bantul, DI Yogyakarta, beberapa waktu lalu. Kegiatan diikuti oleh sekitar 500 ibu hamil.

JAKARTA, KOMPAS — Olahraga rutin amat disarankan untuk dilakukan, setidaknya empat minggu sebelum masa kehamilan dan dilanjutkan selama masa kehamilan. Olahraga teratur dapat meningkatkan antioksidan tubuh serta mencegah stres oksidatif pada ibu hamil yang dapat mendukung lingkungan yang baik bagi tumbuh kembang janin. Bahkan, kondisi tersebut bisa berdampak jangka panjang sampai anak dilahirkan.

Hal tersebut disampaikan oleh Siti Farida dalam pidato pengukuhannya sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Farmasi Kedokteran Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) di Jakarta, Sabtu (27/1/2024). Dalam upacara pengukuhan yang dipimpin oleh Rektor Universitas Indonesia Ari Kuncoro itu juga dikukuhkan dua guru besar FKUI, yaitu Kusmardi dan Rina Agustina.

Editor:
ALOYSIUS BUDI KURNIAWAN
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000