logo Kompas.id
HumanioraRS Indonesia di Gaza Kritis,...
Iklan

RS Indonesia di Gaza Kritis, Tiga Sukarelawan Masih Bertahan

Tiga sukarelawan Indonesia masih bertahan di Rumah Sakit Indonesia di Gaza, Palestina, sekalipun serangan Israel membombardir kawasan ini.

Oleh
AHMAD ARIF
· 3 menit baca
Kondisi perbatasan Gaza dan Mesir di Rafah dilihat dari udara. Truk-truk pengangkut bantuan kemanusiaan mengantre di perbatasan itu, Selasa (7/11/2023). Foto satelit ini bersumber dari Maxar Technologies yang dirilis AP.
-AFP PHOTO/SATELLITE IMAGE ©2023 MAXAR TECHNOLOGIES

Kondisi perbatasan Gaza dan Mesir di Rafah dilihat dari udara. Truk-truk pengangkut bantuan kemanusiaan mengantre di perbatasan itu, Selasa (7/11/2023). Foto satelit ini bersumber dari Maxar Technologies yang dirilis AP.

JAKARTA, KOMPAS — Tiga sukarelawan Indonesia masih bertahan di Rumah Sakit Indonesia di Gaza, Palestina, sekalipun serangan Israel membombardir kawasan itu. Di rumah sakit bantuan rakyat Indonesia ini juga dipastikan tidak ada bungker dan terowongan Hamas, sebagaimana dituduhkan oleh Israel.

”Saat ini, ada tiga sukarelawan Indonesia di Rumah Sakit Indonesia di Gaza. Ketiganya bukan dokter. Mohon doanya karena situasi di sana saat ini kritis, terutama setelah sekitar rumah sakit juga dihajar rudal Israel,” kata Ketua Presidium Medical Emergency Rescue Committee (MER-C) Sarbini Abdul Murad dalam diskusi daring yang diselenggarakan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) pada Jumat (10/11/2023).

Editor:
ADHITYA RAMADHAN
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000