logo Kompas.id
EkonomiInflasi Tinggi Tekan Belanja...
Iklan

Inflasi Tinggi Tekan Belanja Masyarakat

Masyarakat berpenghasilan rendah dinilai lebih rentan tergerus kenaikan harga pangan pokok karena belanja utama mereka pangan pokok. Apalagi pada tahun ini, kenaikan harga pangan terjadi jauh sebelum Ramadhan-Lebaran.

Oleh
Hendriyo Widi
· 3 menit baca
Pengunjung memilih buah-buahan yang ditawarkan dengan potongan harga di pasar swalayan di kawasan Karang Tengah, Kota Tangerang, Banten, Selasa (26/4/2022). Peningkatan belanja masyarakat pada periode Ramadhan dan Idul Fitri diyakini bakal menjadi pendorong kinerja industri manufaktur, terutama sektor ritel dan konsumsi.
KOMPAS/PRIYOMBODO

Pengunjung memilih buah-buahan yang ditawarkan dengan potongan harga di pasar swalayan di kawasan Karang Tengah, Kota Tangerang, Banten, Selasa (26/4/2022). Peningkatan belanja masyarakat pada periode Ramadhan dan Idul Fitri diyakini bakal menjadi pendorong kinerja industri manufaktur, terutama sektor ritel dan konsumsi.

JAKARTA, KOMPAS — Inflasi tinggi tahun lalu menekan belanja masyarakat dan berpengaruh terhadap komponen terbesar pertumbuhan ekonomi, yakni konsumsi rumah tangga. Belajar dari pengalaman itu, pemerintah diharapkan dapat menstabilkan harga pangan pokok menjelang dan selama Ramadhan-Lebaran 2023.

Inflasi tahun 2022 mencapai 5,51 persen secara tahunan. Kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) dan harga sejumlah pangan pokok menjadi pemicunya. Kondisi itu membuat konsumsi rumah tangga yang membaik jadi tertekan dan hanya tumbuh 4,93 persen.

Editor:
MUKHAMAD KURNIAWAN
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000