logo Kompas.id
EkonomiMenkeu: UMKM Jangan Dibebani
Iklan

Menkeu: UMKM Jangan Dibebani

Di setiap tahap tumbuh kembang, pelaku UMKM menghadapi aneka tantangan. Pemerintah bersama perusahaan swasta besar berharap bisa mengupayakan beragam solusi atas tantangan yang dihadapi di setiap fase tumbuh.

Oleh
MEDIANA
· 3 menit baca
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.
KOMPAS/WISNU WIDIANTORO

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.

JAKARTA, KOMPAS  —  Di setiap tahapan perkembangan bisnis, pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah atau UMKM selalu berhadapan dengan tantangan, bahkan sejak fase ide bisnis. Pemerintah mengupayakan solusi atas tantangan yang UMKM hadapi di setiap tingkatan pertumbuhan usaha mereka. Pemerintah berharap swasta semakin berperan aktif.

”UMKM itu harus dibantu di semua tahapan perkembangan bisnis mereka. Jangan malah dibebani. Cara membantu mereka bisa bermacam-macam,” kata Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati saat menghadiri puncak acara UMKM Week 2022 yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kemenkeu, Jumat (12/8/2022) sore, di Jakarta. Acara ini bertepatan dengan peringatan Hari UMKM Nasional yang jatuh pada 12 Agustus setiap tahun.

Editor:
MUHAMMAD FAJAR MARTA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000