logo Kompas.id
EkonomiBank Jateng Optimalkan...
Iklan

Bank Jateng Optimalkan Penyaluran Kredit untuk UMKM

Pada 2021, kinerja Bank Jateng mencatatkan pencapaian positif. Program kerja strategis yang telah dilakukan untuk menopang pemberdayaan ekonomi salah satunya pengembangan produk kredit untuk membantu pelaku UMKM.

Oleh
ADITYA PUTRA PERDANA, ADI PRINANTYO
· 4 menit baca
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno menandatangani plakat peresmian ruang kerja bersama atau <i>coworking space</i> di kantor Bank Jateng cabang Wonogiri, Sabtu (10/4/2021). Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangkaian Hari Ulang Tahun Ke-58 Bank Jateng di Wonogiri.
KOMPAS/GREGORIUS MAGNUS FINESSO

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno menandatangani plakat peresmian ruang kerja bersama atau coworking space di kantor Bank Jateng cabang Wonogiri, Sabtu (10/4/2021). Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangkaian Hari Ulang Tahun Ke-58 Bank Jateng di Wonogiri.

JAKARTA, KOMPAS — Bank Jateng mengoptimalkan layanan dalam menyalurkan kredit bagi usaha mikro, kecil, dan menengah. Melandainya kasus Covid-19, pelonggaran aktivitas, serta transisi dari pandemi ke endemi diyakini akan terus meningkatkan penyaluran kredit, baik kredit usaha rakyat maupun jenis kredit lainnya.

Analis Pengembangan Bisnis Ritel Bank Jateng Wahyu Toto Waskito, dihubungi dari Jakarta, Jumat (22/4/2022), mengatakan, alokasi pemerintah untuk plafon kredit usaha rakyat (KUR) di Bank Jateng pada 2022 sebesar Rp 4,6 triliun. Jumlah tersebut meningkat dari Rp 3,75 triliun pada 2021. Dari alokasi Rp 4,6 triliun itu, penyalurannya sudah mencapai 40 persen.

Editor:
NUR HIDAYATI
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000