logo Kompas.id
EkonomiIndonesia Kawal Komitmen...
Iklan

Indonesia Kawal Komitmen Investasi UEA

Investasi yang dilirik UEA, antara lain, hilirisasi batubara, industri kesehatan, infrastruktur, dan proyek pembangunan ibu kota negara baru. Komitmen itu harus diarahkan ke sektor yang berdampak ganda bagi perekonomian.

Oleh
Agnes Theodora
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/YwHrZuEqiOOpBwXeol-cpK9ajdg=/1024x646/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F04%2F20210427WEN2_1619501857.jpg
KOMPAS/P RADITYA MAHENDRA YASA

Pekerja berada di antara konstruksi baja dalam proyek pembangunan pabrik dan gudang di Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Selasa (17/4/2021). Dalam beberapa tahun ini pembangunan pabrik di kawasan tersebut berkembang pesat setelah adanya akses Jalan Tol Trans-Jawa dan dipermudahnya akses investasi.

JAKARTA, KOMPAS — Indonesia mengantongi komitmen investasi senilai 44,6 miliar dollar AS atau setara dengan Rp 637 triliun dari Uni Emirat Arab yang targetnya akan direalisasikan bertahap. Pemerintah diharapkan bisa mengawal komitmen itu serta mengarahkannya ke sektor-sektor yang berdampak ganda bagi masyarakat dan pertumbuhan ekonomi nasional.

Komitmen investasi itu merupakan hasil dari kunjungan pemerintah ke Uni Emirat Arab (UEA) dan pertemuan dengan sejumlah investor asal UEA di perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Pemimpin Dunia COP 26 di Glasgow, Skotlandia.

Editor:
Mukhamad Kurniawan
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000