logo Kompas.id
Politik & HukumUcapkan Selamat Waisak,...
Iklan

Ucapkan Selamat Waisak, Presiden Jokowi Berharap Kebahagiaan dan Kedamaian Terwujud

Melalui Waisak, umat Buddha diajak merajut kerukunan setelah beragam dinamika kehidupan sosial usai pemilu.

Oleh
MAWAR KUSUMA WULAN
· 2 menit baca
Biksu dan perwakilan masyarakat peserta acara Merti Karuna Bumi melepaskan burung merpati di tepi Sungai Progo, Desa Wanurejo, Kecamatan Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Rabu (22/5/2024).
KOMPAS/FERGANATA INDRA RIATMOKO

Biksu dan perwakilan masyarakat peserta acara Merti Karuna Bumi melepaskan burung merpati di tepi Sungai Progo, Desa Wanurejo, Kecamatan Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Rabu (22/5/2024).

JAKARTA, KOMPAS — Presiden Joko Widodo mengucapkan selamat Hari Raya Tri Suci Waisak 2568 BE Tahun 2024 kepada umat Buddha di seluruh Indonesia. Tri Suci Waisak memperingati tiga peristiwa penting yang dilalui Buddha Gautama, yakni kelahiran Pangeran Sidharta, pertapa Sidharta menjadi Buddha, dan Buddha Gautama Parinibbana atau wafat.

Ucapan dari Presiden Jokowi kepada umat Buddha diunggah di laman media sosial dengan gambar animasi dirinya sedang melepas lampion berlatar belakang Candi Borobudur. ”Selamat Hari Raya Tri Suci Waisak 2568 BE. Semoga kebahagiaan, kedamaian, dan kebijaksanaan senantiasa menyertai kita semua,” ujar Presiden Jokowi, Kamis (23/5/2024).

Editor:
CYPRIANUS ANTO SAPTOWALYONO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000