logo Kompas.id
Politik & HukumAnies dan Ganjar Temui...
Iklan

Anies dan Ganjar Temui Masyarakat, Prabowo Kembali Bekerja

Seusai debat antar-capres, Anies dan Ganjar menemui masyarakat sementara Prabowo kembali bekerja sebagai Menhan.

Oleh
HIDAYAT SALAM, IQBAL BASYARI, WILLY MEDI CHRISTIAN NABABAN, NIKOLAUS HARBOW
· 2 menit baca
Ganjar, Prabowo, dan Anies Lanjutkan Safari Politik
KOMPAS

Ganjar, Prabowo, dan Anies Lanjutkan Safari Politik

JAKARTA, KOMPAS — Seusai mengikuti debat antarcalon presiden yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum, calon presiden nomor urut 1, Anies R Baswedan, dan capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo, Rabu (13/12/2023), kembali menemui masyarakat dalam kegiatan yang diagendakan khusus untuk berkampanye dan dalam kegiatan informal.

Adapun capres nomor urut 2, Prabowo Subianto, seperti di hari kerja pada pekan kemarin, ia kembali menjalani aktivitasnya sebagai Menteri Pertahanan.

Baca Berita Seputar Pemilu 2024
Baca Berita Seputar Pemilu 2024
Pahami informasi seputar pemilu 2024 dari berbagai sajian berita seperti video, opini, Survei Litbang Kompas, dan konten lainnya.
Kunjungi Halaman Pemilu

Baca juga: Anies-Muhaimin Tawarkan Pengelolaan Negara yang Kolaboratif

Penataan kampung

Rabu, Anies berkampanye mengunjungi warga Kampung Binjai Pelombo, Tenayan Raya, Pekanbaru, Provinsi Riau. Dari kunjungan itu, ia menerima keluhan dari penduduk setempat mengenai permasalahan air bersih hingga jalan rusak. Anies pun berjanji memajukan kampung-kampung tersebut seperti yang pernah dilakukan ketika menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.

”Kampungnya akan dibagusin, anggarannya nanti dinaikin, dipastikan puskesmas dan posyandunya aktif. Salah satu program kami adalah memajukan kampung tanpa menggusur,” kata Anies.

Calon wakil presiden nomor urut 1, Abdul Muhaimin Iskandar, berkampanye di Tanjung Pura, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Jumat (8/12/2023).
KOMPAS/HIDAYAT SALAM

Calon wakil presiden nomor urut 1, Abdul Muhaimin Iskandar, berkampanye di Tanjung Pura, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Jumat (8/12/2023).

Selama di Riau, Anies juga berorasi di hadapan para pendukung di Gelanggang Olahraga Riau. Menurut Anies, Riau merupakan salah satu daerah penghasil minyak, baik minyak bumi maupun minyak sawit. Namun, warga masih mengeluhkan kelangkaan minyak dan harga beras yang mahal. Anies berjanji memperbaiki tata niaga dan kelangkaan tersebut bisa diatasi.

Iklan

Wakil Ketua Dewan Pakar Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas Amin), Amin Subekti, mengungkapkan bahwa visi, misi, dan program pasangan Anies-Muhaimin disusun secara kolaboratif dengan melibatkan berbagai pakar, akademisi, masyarakat sipil, hingga kelompok difabel untuk mendapatkan gambaran mengenai gagasan bernegara.

Visi, misi, dan program pasangan Anies-Muhaimin disusun secara kolaboratif dengan melibatkan berbagai pakar, akademisi, masyarakat sipil.

”Mas Anies berpesan agar dalam proses mengelola gagasan bernegara dilakukan secara kolaboratif. Maka, tercipta formulasi delapan jalan perubahan dari hasil diskusi dengan berbagai kalangan,” ujarnya saat berkunjung ke Redaksi Harian Kompas di Menara Kompas, Jakarta. Rabu.

Sementara itu, calon wakil presiden pendamping Anies, Abdul Muhaimin Iskandar, menjalani ibadah umrah di Mekkah, Arab Saudi, hingga 17 Desember 2023. Menurut anggota Dewan Pertimbangan Timnas Anies-Muhaimin, Syaiful Huda, Muhaimin menjalankan ibadah umrah untuk menemani sang ibu. Setelah lima hari beribadah umrah, Muhaimin akan berkampanye di Jawa Barat pada 18-19 Desember.

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD memberikan keterangan kepada media soal situasi terkini warga negara Indonesia yang terdampak perang Israel-Hamas di Gaza, Palestina, usai acara Pembukaan Kegiatan Anugerah Legislasi 2023 yang diselenggarakan Direktorat Jenderal Perundang-undangan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia di Jakarta, Selasa (21/11/2023).
DOKUMENTASI HUMAS KEMENKO POLHUKAM

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD memberikan keterangan kepada media soal situasi terkini warga negara Indonesia yang terdampak perang Israel-Hamas di Gaza, Palestina, usai acara Pembukaan Kegiatan Anugerah Legislasi 2023 yang diselenggarakan Direktorat Jenderal Perundang-undangan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia di Jakarta, Selasa (21/11/2023).

Lari pagi

Di Jakarta, Ganjar memilih berlari pagi bersama istrinya, Siti Atikoh. Kesempatan itu dimanfaatkan untuk menyapa warga. Bahkan, ia mengaku ada warga yang mengapresiasi penampilannya di acara debat perdana antarcapres. ”Ada yang bilang, ’Wah, hebat Pak, ada yang kena kick’. Artinya, bagi saya, pesannya tersampaikan,” kata Ganjar.

Ganjar menilai debat pertama merupakan pemanasan. Meski demikian, dia meyakini pemilih bimbang sudah bisa menentukan pilihan karena debat pertama menunjukkan konsistensi hingga kesiapan semua calon yang bakal memimpin negara ini. ”Amunisinya (untuk debat) masih banyak,” ujarnya.

Baca juga: Ganjar: Debat Perdana Hanya Pemanasan, Amunisi Masih Banyak

Mahfud MD, cawapres pendamping Ganjar, juga mengunjungi tokoh-tokoh agama dan ulama di Banten untuk berdialog. Namun, menurut Wakil Direktur Hukum dan Advokasi Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Ronny Talapessy, tim tersita perhatiannya terhadap hal lain saat mendampingi Mahfud di Banten. Sebab, sehari sebelumnya, ada 70 spanduk penyambutan kedatangan Mahfud di Banten menghilang dan diduga dicabut oleh lembaga tertentu.

Terkait kegiatan capres nomor urut 2, Juru Bicara Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Herzaky Mahendra Putra, mengatakan, Prabowo sebagai Menteri Pertahanan memenuhi undangan Reuni Emas Akademi Angkatan Bersenjata RI (Akabri) 1970-1973 di Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah. Cawapres pendampingnya, Gibran Rakabuming Raka, juga kembali bekerja sebagai Wali Kota Solo, Jateng.

Bakal calon wakil presiden yang diusung Koalisi Indonesia Maju, Gibran Rakabuming Raka, saat menghadiri konsolidasi Koalisi Indonesia Maju di Bandar Lampung, Lampung, Sabtu (11/11/2023).
VINA OKTAVIA

Bakal calon wakil presiden yang diusung Koalisi Indonesia Maju, Gibran Rakabuming Raka, saat menghadiri konsolidasi Koalisi Indonesia Maju di Bandar Lampung, Lampung, Sabtu (11/11/2023).

Editor:
MADINA NUSRAT
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000