logo Kompas.id
Politik & HukumTNI dan Polri Ajak Masyarakat ...
Iklan

TNI dan Polri Ajak Masyarakat Bahu Membahu Melawan Covid-19

Lima juta dosis vaksin Covid-19 siap pakai produksi Sinovac kembali tiba di Tanah Air. Dengan demikian, Indonesia sudah menerima 190 juta dosis vaksin, baik dalam bentuk curah maupun siap pakai.

Oleh
Nina Susilo
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/eGL0bkSFZxvWaqzy0NyeJKw_alM=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F08%2FScreen-Shot-2021-08-16-at-12.08.57_1629101427.png
TANGKAPAN LAYAR AKUN RESMI SEKRETARIAT PRESIDEN DI KANAL YOUTUBE

Sebanyak lima juta vaksin jadi buatan Sinovac tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Senin (16/8/2021). Kedatangan ke-37 ini membuat vaksin yang sudah tiba di Indonesia sebanyak 190 juta dosis. Namun, sampai 15 Februari 2021, baru 53.688 juta warga yang mendapatkan dosis pertama dan 28.112 juta warga yang sudah menerima vaksin dosis kedua. Masih sekitar 75 persen target untuk mencapai 208.265 juta orang yang belum menerima vaksin dosis pertama sekalipun.

JAKARTA, KOMPAS — Bangsa Indonesia diyakini akan mampu memenangi perang melawan Covid-19, penyakit yang disebabkan virus SARS-CoV-2. Namun, untuk itu diperlukan persatuan dan gotong royong semua komponen bangsa.

Asisten Operasi Panglima TNI Mayor Jenderal Syafruddin dan Asisten Operasi Kapolri Inspektur Jenderal Imam Sugianto menyampaikan seruan itu saat menyambut kedatangan vaksin tahap ke-37 secara daring, Senin (16/8/2021). Sebanyak lima juta dosis vaksin Sinovac siap pakai tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Senin siang. Dengan demikian, sudah 190 juta dosis vaksin, baik dalam bentuk curah maupun siap pakai, yang tiba di Indonesia.

Editor:
Anita Yossihara
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000