logo Kompas.id
Politik & HukumPenembakan Dakota VT-CLA di...
Iklan

Penembakan Dakota VT-CLA di Yogyakarta Memakan Korban Perancang Busana Terkenal Singapura

Penembakan pesawat Dakota VT-CLA pada 29 Juli 1947 diperingati sebagai Hari Bakti TNI AU. Selain gugurnya Adisutjipto, Abdurahman Saleh, dan Adi Sumarmo, turut menjadi korban adalah perancang busana Beryl Constantine.

Oleh
Iwan Santosa
· 6 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/Hsz4JaOUb4x3rWwos_qGtW0r_I4=/1024x589/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F07%2F19470720IPPHOS001_1595977284.jpg
IPPHOS

Dakota VT-CLA jatuh ditembak oleh pesawat Belanda di Yogyakarta yang mengakibatkan banyak korban jiwa pada 29 Juli 1947. Hari jatuhnya pesawat ini diperingati sebagai Hari Bakti TNI AU Republik Indonesia.

Peristiwa penembakan pesawat Dakota VT-CLA yang mengangkut bantuan medis Palang Merah Malaya bagi Republik Indonesia pada 29 Juli 1947 diperingati sebagai Hari Bakti TNI Angkatan Udara. Selain gugurnya Komodor Agustinus Adisutjipto, Komodor Abdurahman Saleh, dan Adi Sumarmo serta para awak pesawat dan penumpang lain berkebangsaan Inggris, India, Australia, dan Selandia Baru, banyak cerita sejarah yang masih terlupakan dari perjuangan Indonesia yang mendapat dukungan dari berbagai bangsa itu.

Dalam dokumen yang dikirim pegiat sejarah Asosiasi Indonesia-New South Wales, Michael Kramer, kepada penulis pada awal Juni 2020, terdapat data-data soal peran Beryl Constantine, satu-satunya perempuan penumpang Dakota VT-CLA yang turut menjadi korban. Dalam beragam arsip dan laporan Malaya Tribune, halaman 1 tanggal 30 Juli 1947, peristiwa penembakan pesawat sipil dengan misi kemanusiaan itu menjadi berita utama.

Editor:
prasetyoeko
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000